JAKARTA, KOMPAS.TV - Pelaksanaan Tes Online Tahap 1 Rekrutmen Bersama BUMN 2024 telah berlangsung dari 27 April hingga 4 Mei 2024. Hasil tes pun diumumkan pada hari ini, Rabu (22/5).
Hal tersebut telah dikonfirmasi langsung oleh Direktur Eksekutif Forum Human Capital Indonesia (FHCI), Lieke Roosdianti.
“Rencana pengumuman besok, 22 Mei 2024,” ungkap Lieke Roosdianti, Selasa (21/5), dikutip dari Kompas.com.
Hasil tes tersebut dapat dicek secara online pada akun masing-masing peserta di laman rekrutmenbersama2024.fhcibumn.id.
Sebagai panduan, simak cara cek hasil Tes Online Tahap 1 Rekrutmen Bersama BUMN 2024 berikut ini:
Baca Juga: Anak Perusahaan BUMN Buka Lowongan Kerja 2024, Lulusan D3 Bisa Daftar di Bagian Staff
Sementara bagi peserta yang tidak lolos, keterangan bertuliskan 'Tidak Lolos' dan berwarna merah.
Selain dari laman resminya, peserta dapat melakukan pengecekan hasil Tes Tahap 1 Rekrutmen Bersama BUMN 2024 melalui email masing-masing.
Email tersebut wajib sama dengan yang telah digunakan untuk mendaftar Rekrutmen Bersama BUMN 2024 sebelumnya.
Peserta dapat cek pengumuman di Kotak Masuk atau Spam pada email yang digunakan saat mendaftar.
Batas Nilai Lulus Minimal Tes Online Tahap 1 RBB 2024
A. Jenjang SMA
Batas nilai lulus TKD minimal: 58
B. Jenjang D3-S2
1. TKD
2. Tes AKHLAK
3. TWK
Baca Juga: Diundur, Ini Jadwal Terbaru Tes Online 2 Rekrutmen Bersama BUMN 2024 Beserta Passing Grade
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.