> >

5 Aplikasi untuk Memantau Titik Macet dan Rest Area di Jalur Mudik

Aplikasi | 1 Mei 2022, 10:21 WIB
Ratusan kendaraan pribadi yang akan menyeberang ke Pulau Sumatera terjebak kemacetan di Pelabuhan Merak, Banten, Rabu (27/4/2022). (Sumber: Kompas.tv)

Perbedaan lain terletak pada fitur yang memungkinkan pengguna saling bertukar informasi terkait kondisi terkini jalan yang sedang dilewati.

3. Travoy

Travoy merupakan aplikasi sederhana  yang dikelola oleh Jasa Marga, dan hanya menyediakan fitur peta saja.

Meski hanya peta, namun aplikasi ini dilengkapi dengan informasi kondisi kemacetan secara live pada ruas tol di wilayah Pulau Jawa.

Menariknya, aplikasi ini memungkinkan pengguna memantau siaran CCTV di beberapa titik lalu lintas di jalan tol.

Sehingga pengendara bisa melihat langsung kondisi terkini rute yang akan dilewati.

4. BPJT Info Tol

Hampir seperti Travoy, Aplikasi BPJT Info Tol juga memiliki fitur CCTV real time. Aplikasi ini dikembangkan oleh BPJT, dan akan berguna bagi pengendara yang mudik melalui jalan tol.

Travoy juga memberi informasi peta jalan tol, termasuk estimasi total tarif untuk semua golongan kendaraan.

Selain itu, aplikasi BPJT Info Tol juga memiliki fitur untuk menampilkan lokasi rest area terdekat dan call center untuk kondisi darurat.

5. RTTMC

RTTMC merupakan singkatan dari Road Transport & Traffic Management Center. Aplikasi ini memberikan info-info terkini seputar mudik Lebaran.

Aplikasi ini dibuat oleh Kementerian Perhubungan melalui Direktorat Jenderal Perhubungan Darat.

Selain melalui laman resmi RTTMC, terdapat pula aplikasi untuk mengakses berbagai informasi dengan cara yang lebih mudah.

Baca Juga: 5 Fitur Google Maps yang Bisa Mudahkan Perjalanan Mudik Lebaran

Informasi yang disajikan seperti peta mudik, link live CCTV, informasi terkini kondisi lalu lintas, hingga daftar jalur alternatif.

Penulis : Kurniawan Eka Mulyana Editor : Purwanto

Sumber : Kompas.com


TERBARU