Resmi Diperkenalkan, Xiaomi Redmi 10 Prime Dibekali Kamera 50 MP dan Baterai Jumbo
Gadget | 6 September 2021, 21:08 WIBNEW DELHI, KOMPAS.TV - Pekan ini Xiaomi secara resmi memperkenalkan lini baru ponsel kelas entry level mereka Redmi 10 Prime di India.
Redmi 10 Prime sekilas mengusung desain dan spesifikasi yang mirip dengan Redmi 10 reguler tanpa embel-embel "Prime". Ponsel ini dipersenjatai empat kamera belakang dengan lensa utama 50 MP (f/1.8).
Menggunakan model desain persegi, tiga kamera belakang lain yakni kamera ultra wide 8 MP (f/2.2, 120 derajat), kamera makro 2 MP (f/2.4), dan kamera depth sensor (f/2.4).
Untuk urusan performa, ponsel ini ditenagai chip MediaTek Helio G88 dengan konfigurasi RAM LPDDR4x 4 GB dan 6 GB. Terdapat dua besaran media penyimpanan dalam ponsel ini yakni 64 GB dan 128 GB.
Redmi 10 Prime memiliki layar 6,5 inci dengan teknologi panel LCD dengan refresh rate 90 Hz, beresolusi Full HD+, 1080 x 2400 piksel, dan dilengkapi pelindung Gorilla Glass 3.
Baca Juga: Sistem Operasi MIUI 12.5 Enhanced Dirilis, Ini Daftar Ponsel Xiaomi yang Dapat Melakukan Pembaruan
Berbeda dengan Redmi 10 biasa, Redmi 10 Prime memiliki kapasitas baterai jumbo yakni 6.000 mAh dan berteknologi fast charging 18 watt. Selain itu untuk urusan keamanan, Redmi 10 Prime dilengkapi sensor sidik jari di sisi ponsel.
Dalam klaimnya, Xiaomi mengatakan ponsel ini dapat digunakan untuk menonton video selama 24 jam, bermain gim 11 jam, mendengarkan musik 192 jam, merekam video selama 11 jam, atau stand-by selama 723 jam.
Seperti dikutip dari Kompas.com, Senin (06/09/2021) Xiaomi Redmi 10 Prime sudah menggunakan Android 11 berlapis MIUI 12.5 khas Xiaomi.
Berapa harga Xiaomi Redmi 10 Prime?
Penulis : Danang Suryo Editor : Hariyanto-Kurniawan
Sumber : Kompas.com