> >

BMKG Prakirakan 8 Wilayah Indonesia Hujan pada Kamis 12 Oktober 2023

Sains | 12 Oktober 2023, 04:30 WIB
Ilustrasi peta Indonesia. Sebagian wilayah Indonesia telah diguyur hujan pada bulan Oktober 2023. (Sumber: Freepik)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprakirakan cuaca di sebagian wilayah Indonesia hujan ringan hingga hujan petir pada Kamis (12/10/2023).

Wilayah yang akan diguyur hujan menurut prakiraan cuaca BMKG yakni:

1. Banda Aceh

BMKG memprakirakan hujan ringan akan mengguyur wilayah Banda aceh pada pagi dan siang hari.

Kemudian wilayah ini diprakirakan akan diguyur hujan disertai petir atau kilat pada dini hari.

2. Bengkulu

Wilayah Bengkulu, menurut BMKG, akan diguyur hujan dengan intensitas ringan pada malam hari.

Sementara itu, pada pagi hingga siang hari cuaca Bengkulu cenderung cerah berawan.

3. Tarakan

BMKG memprakirakan wilayah Tarakan, Kalimantan Utara diguyur hujan ringan pada dini hari dan pagi hari.

Sementara itu, cuaca pada siang dan malam hari cenderung cerah berawan.

Baca Juga: Daftar Wilayah yang Masuki Awal Musim Hujan pada Oktober 2023 Menurut BMKG

4. Ambon

Wilayah Ambon, Maluku juga akan diguyur hujan pada Kamis dini hari, menurut prakiraan BMKG.

Wilayah ini diprakirakan akan berawan tebal pada pagi hari. Lalu berawan pada siang hingga malam hari.

5. Kota Jayapura

BMKG memprakirakan Kota Jayapura, Papua akan diguyur hujan ringan pada pagi hari.

Sedangkan pada siang hingga malam hari, BMKG memprakirakan langit di kota ini akan berawan.

6. Pekanbaru

Daerah Pekanbaru, Riau juga akan diguyur hujan ringan pada malam hari, menurut prakiraan cuaca BMKG.

Sementara itu, cuaca pada pagi hingga siang hari cenderung cerah berawan.

7. Padang

BMKG memprakirakan wilayah Padang, Sumatera Barat akan diguyur hujan ringan pada Kamis malam dan dini hari.

Sementara itu, pada pagi hari cuaca akan cerah berawan, sedangkan siang hari berawan.

8. Medan

Wilayah Medan, Sumatera Utara diprakirakan akan hujan ringan pada siang hari dan hujan disertai petir atau kilat pada malam hari.

Langit Kota Medan diprakirakan cerah berawan pada Kamis pagi.

Itu dia delapan wilayah yang menurut prakiraan BMKG akan diguyur hujan pada Kamis (12/10/2023).

Baca Juga: BMKG Ungkap Musim Hujan di Sebagian Besar Wilayah Indonesia Datang Lebih Lambat

Sebelumnya, pihak BMKG menyatakan, musim hujan di Indonesia datang terlambat daripada waktu-waktu sebelumnya.

Wilayah yang diprediksi mengalami musim hujan lebih cepat daripada biasanya yakni Aceh bagian utara, sebagian kecil Jambi bagian barat, sebagian kecil Jawa Timur, Kalimantan Timur bagian selatan, dan sebagian kecil Sulawesi Utara bagian selatan.

Kemudian, Gorontalo bagian selatan, sebagian kecil Sulawesi Tengah, sebagian kecil Sulawesi Selatan, sebagian Maluku bagian barat, sebagian Papua Barat, dan sebagian Papua.

Sementara itu, sejumlah daerah mengalami cuaca panas terik pada akhir September hingga Oktober 2023.

"Kondisi fenomena panas terik ini diprediksi masih dapat berlangsung dalam periode Oktober ini, mengingat kondisi cuaca cerah masih cukup mendominasi pada siang hari," ungkap Deputi Bidang Meteorologi BMKG, Guswanto melalui keterangan tertulis, Sabtu (30/9/2023).

Penulis : Nadia Intan Fajarlie Editor : Deni-Muliya

Sumber : Kompas TV


TERBARU