Muncul Webcam.js Error: Webcam is not loaded yet Saat Daftar Akun SSCASN, Ini Penyebab dan Solusi
Teknologi | 23 September 2023, 15:02 WIBBerikut cara mengatasi webcam error di peramban Chrome dan Mozilla Firefox:
1. Chrome
- Pastikan Chrome yang Anda gunakan adalah versi terbaru
- Saat muncul “Webcam.js Error: Webcam is not loaded yet”, klik ikon kamera yang ada di ujung kanan kolom URL
- Pilih opsi “Always allow (nama website) to access your camera”.
- Klik “Done”, lalu muat ulang halaman website.
Baca Juga: Cara Cetak Kartu Akun SSCASN setelah Daftar CPNS dan PPPK 2023 jika Lupa atau Rusak
2. Mozilla Firefox
- Pastikan Mozilla Firefox yang Anda gunakan adalah versi terbaru
- Saat muncul “Webcam.js Error: Webcam is not loaded yet”, klik ikon kamera yang ada di bagian kiri kolom URL
- Hapus opsi “Blocked Temporarily” untuk membatalkan pengaturan izin kamera ke SSCASN.
- Muat ulang halaman website.
- Akan muncul pop up yang berisi dua opsi izin akses kamera ke website SSCASN. Pilih “Allow”.
Penulis : Fiqih Rahmawati Editor : Desy-Afrianti
Sumber : Kompas.com