> >

Fitur Lock Chat WhatsApp Sudah Bisa Dicoba di Indonesia, Begini Caranya

Teknologi | 14 Mei 2023, 14:41 WIB
Mulai 2023, sejumlah ponsel keluaran lama alias jadul tidak bisa lagi digunakan untuk berkirim pesan menggunakan aplikasi WhatsApp. (Sumber: Kompas.tv/Ant)

Sebagai tambahan keamanan privasi, media seperti foto dan video yang dikirimkan dalam chat yang dikunci tidak akan otomatis tersimpan di galeri atau penyimpanan ponsel.

Selain itu, chat yang dikunci juga tidak akan muncul di notifikasi. Notifikasi baru akan muncul setelah pengguna membuka aplikasi WhatsApp.

Chat yang dikunci juga masih bisa dicari dengan fitur “Search” atau pencarian, tetapi tidak dapat dibuka kecuali menggunakan sidik jari pengguna.

Baca Juga: Diduga Jadi Penyebab Gangguan Layanan BSI, Apa Itu Ransomware?

Melansir Kompas.com, fitur Lock Chat sudah tersedia di aplikasi WhatsApp Beta versi 2.23.9.17 dan 2.23.10.19.

Fitur ini dapat dijajal oleh pengguna WhatsApp versi Beta. Namun, beberapa WhatsApp Beta yang lain belum dapat mencobanya.

Sementara, pihak WhatsApp belum mengumumkan kapan fitur Lock Chat ini dirilis secara merata ke semua pengguna.

Penulis : Fiqih Rahmawati Editor : Deni-Muliya

Sumber : WABetaInfo, Kompas.com


TERBARU