Tiga Doa untuk Orang Sakit agar Cepat Sembuh
Beranda islami | 4 Oktober 2021, 11:49 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Ini merupakan doa-doa yang berhubungan dengan orang sakit. Doa ini berasal dari Rasulullah dan tentu saja bisa dipraktekkan ketika mengunjungi orang sakit atau keluarga kita yang terkena musibah penyakit.
Setiap penyakit pasti ada obatnya. "Setiap penyakit pasti memiliki obat. Bila sebuah obat sesuai dengan penyakitnya, maka dia akan sembuh dengan seizin Allah Ta'ala." (HR. Muslim)
Doa-doa ini dihimpun dari kitab al-Adzkar Nawawi karya Imam Nawawi. Sebuah kitab jadi rujukan dan berisi doa, hikmah dan tuntunan hidup bagi muslim dan diajarkan selama turun temurun oleh para ulama.
Pertama, doa ketika mengunjungi teman yang sakit.
Rasulullah ketika baca doaini membacakan sebanyak 7 kali di hadapan yang sakit. Berikut doanya.
AS ALULLAHAL ADZIM ROBBAL ARSYIL ADZIIM AN YASFIIKA
Artinya, “Aku memohon kepada Allah yang agung, Tuhan pemilik arasy yang megah agar menyembuhkanmu.”
Baca Juga: Baca Doa Ini Ketika Tersesat di Jalan, Biar Terhindar dari Marabahaya
Kedua, Doa ketika keluarga orang sakit.
Doa ini dibacakan oleh Rasulullah kepada istrinya ketika sakit. Berikut doanya:
ALLAHUMMA ROBBANNASI ADZHIBIL BAASA ISYFIHI WA ANTASSYAFII LAA SYIFAAA ILLA SYIFAAUKA SYIFA’AN LA YUGHOODIRU SAQOMAN
Arrtinya:Ya Allah Tuhan seluruh manusia, dzat yang menghilangkan rasa sakit, sembuhkanlah sesungguhnya Engkau Dzat yang Maha menyembuhkan, tidak ada kesembuhan melainkan dari kesembuhan-Mu, yaitu kesembuhan yang tidak menyisakan rasa sakit.HR. Bukhari)
Ketiga, Doa ketika diri sendiri sakit. Selain itu, bagi yang sakit sebaiknya banyak membaca istigfar.
AMSIHIL BA’SA RABBANNASI BIYADIKASSYIFAU LA KAASYIFA LAHU ILLA ANTA
Artinya, “Tuhan manusia, sapulah penyakit ini. Di tangan-Mu lah kesembuhan itu. Tidak ada yang dapat mengangkatnya kecuali Engkau.”
Demikianlah pelbagai doa yang diajarkan oleh Rasulullah. Semoga Allah selalu melindungi kita dari pelbagai penyakit dan menyembuhkan orang-orang di sekitar kita yang sedang mengalami musibah sakit. Amin. Wallahu a'lam.
Baca Juga: Bacalah Zikir Ini agar Rezeki Melimpah dan Kecemasan Hilang
Penulis : Dedik Priyanto Editor : Desy-Afrianti
Sumber : Kompas TV