> >

Sekjen Kemenkumham : Pengembangan Diri tanpa CorpU, Prestasi Mustahil Dicapai

Berita daerah | 20 Juli 2020, 23:18 WIB

BANJARMASIN, KOMPAS.TV - Sosialisasi Penguatan Tugas dan Fungsi serta Kemenkumham Corporate University (CorpU) kepada Satuan Kerja digelar Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kanwil Kemenkumham) Kalimantan Selatan (Kalsel, Senin pagi (20/7/2020).

Kegiatan yang berlangsung di Hotel Mercure Banjarmasin ini menghadirkan Sekretaris Jenderal, Bambang Rantam Sariwanto dan Kepala BPSDM Hukum dan HAM, Asep Kurnia.

Kepala Kanwil Kemenkumham Kalsel, Agus Toyib menghaturkan rasa terima kasih kepada 2 orang narasumber pimpinan Unit Eselon I Kementerian Hukum dan HAM tersebut untuk menyampaikan materi dan penguatan Tugas dan Fungsi Kantor Wilayah dan jajaran secara virtual.

Membuka acara secara resmi acara melalui media daring atau video conference, Bambang Rantam Sariwanto menyampaikan pengarahan terkait tugas dan fungsi Kemenkumham

“Tugas dan fungsi menjadi bagian penting dalam organisasi, dan pengembangan Sumber Daya Manusia menjadi bagian yang tidak terputus dan hal ini penting bagi kita.” Terang Bambang Rantam Sariwanto.

“Bagaimana manajemen sebagai staf dan disitu ada pengembangan diri untuk meningkatkan prestasi guna meningkatkan pelayanan, kerja keras, kerja cerdas, dan bekerja ikhlas," ucapnya.

 “CorpU menjadi bagian penting bagi kita semua, satukan langkah untuk menunjukan kinerja untuk pelayanan dan tusi sangat luar biasa,” tegasnya lagi.

Baca Juga: Razia di Lapas Banjarmasin, Petugas Temukan Benda Terlarang di Dalam Sel Tahanan

Sekjen Kemenkumham, Bambang Rantam, sangat menyoroti terkait pengembangan yang berkelanjutan. begitu pula pengembangan diri terkait implementasi berkelanjutan.

Konsep ini diiringi pemahaman dan program yang baik untuk meningkatkan organisasi agar dapat sepenuhnya meraih puncak dan prestasi.

Penulis : KompasTV-Banjarmasin

Sumber : Kompas TV


TERBARU





A PHP Error was encountered

Severity: Core Warning

Message: PHP Startup: Unable to load dynamic library 'newrelic.so' (tried: /usr/lib64/php/modules/newrelic.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so: cannot open shared object file: No such file or directory), /usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so: cannot open shared object file: No such file or directory))

Filename: Unknown

Line Number: 0

Backtrace: