> >

Ugal-ugalan di Jalan, Pengemudi Toyota Rush Tabrak Pengguna Jalan Sambil Teriak

Berita daerah | 25 Februari 2020, 21:53 WIB
Pria yang babak belur dikroyok massa di depan pos Lantas Tallo Baru, Jalan Urip Sumiharjo, Makassar, berhasil dievakuasi polisi, Selasa (25/2/2020) malam. (Sumber: muslimin emba/tribun-timur.com)

KOMPAS.TV - Seorang pengemudi mobil Toyota Rush ugal-ugalan hingga menabrak sejumlah pengendara motor. Pelaku babak belur dikroyok massa.

Peristiwa itu berlangsung di depan pos Lantas Tallo Baru, Jalan Urip Sumiharjo, Makassar, Selasa (25/2/2020) malam.

Mobil bernomor polisi DD 1156 GH itu dirusak. Semua kaca dipecahkan oleh warga yang marah melihat kelakuan pengemudi nakal tersebut.

Sejumlah warga mengatakan, pria tersebut mengemudikan mobil ugal-ugalan.

Mulai dari kampus UMI hingga Pos Lantas Tello, dia menyerempet pengendara lainnya dan pejalan kaki.

"Banyak ditabrak kendaraan dan warga," kata sejumlah warga disekitar lokasi pelaku dimassa.

Habis menyerempet kendaraan, bukannya berhenti malah tancap gas ke arah Jl Perintis Kemerdekaan.

Beruntung, aparat Polsek Panakukkang berhasil membekuk pria yang diketahui bernama Baharuddin (45) itu.

Saat melakukan evakuasi dari ke rumunan massa, polisi harus melepaskan tembakan peringatan ke udara untuk menghalau massa yang semakin emosi.

Kepala SPKT III Polsek Panakkukang, Ipda Ambo Tang mengatakan, dari pengakuan Fatimah, istri Baharuddin yang juga berada di mobil, suaminya itu diduga mengalami depresi saat mengemudi.

Penulis : fadhilah

Sumber : Kompas TV


TERBARU