Info 14 Lokasi Samsat Keliling Wilayah Jadetabek Hari Ini, Selasa 11 Juni 2024
Jabodetabek | 11 Juni 2024, 08:03 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Polda Metro Jaya menghadirkan layanan Samsat Keliling di 14 lokasi strategis di wilayah Jakarta, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jadetabek), pada Selasa (11/6/2024).
Keberadaan Samsat Keliling ini diharapkan dapat mempermudah akses masyarakat dalam memenuhi kewajibannya membayar pajak kendaraan.
Dikutip dari akun X TMC Polda Metro Jaya, lokasi-lokasi Samsat Keliling tersebut tersebar di berbagai titik di wilayah Jadetabek.
Di Jakarta Pusat, layanan ini dapat ditemukan di halaman parkir Samsat Jakarta Pusat dan Lapangan Banteng pada pukul 08.00-14.00 WIB.
Sementara di Jakarta Utara, warga dapat mengunjungi Samsat Keliling di halaman parkir Samsat Jakarta Utara dan Masjid Al Musyawarah Kelapa Gading pada jam yang sama.
Untuk wilayah Jakarta Barat, Samsat Keliling buka di Mal Citraland pada pukul 08.00-14.30 WIB.
Adapun di Jakarta Selatan, layanan ini tersedia di halaman parkir Samsat Jakarta Selatan pada pukul 08.00-15.00 WIB dan di TMP Kalibata pada pukul 08.00-14.00 WIB.
Baca Juga: Niat Puasa 1-9 Zulhijah dan Qada Ramadan serta Senin Kamis dalam Bahasa Arab dan Artinya
Sedangkan di Jakarta Timur, masyarakat dapat menemukannya di halaman parkir Samsat Jakarta Timur dan Pasar Induk Kramat Jati pada pukul 08.00-14.30 WIB.
Bagi warga Kota Tangerang, Samsat Keliling beroperasi di Ruko Unit Palem Semi Karawaci dan Ex City Mal Nambo Jaya pada pukul 08.00-14.00 WIB.
Sementara di Ciledug, layanan ini hadir di Giant Poris Batu Ceper T dan Rukan Fresh Market Green Lake City Ketapang Cipondoh pada pukul 09.00-12.00 WIB.
Untuk wilayah Serpong, Samsat Keliling dapat ditemui di halaman parkir Samsat Serpong pada pukul 08.00-14.00 WIB dan di ITC BSD pada pukul 16.00-19.00 WIB.
Adapun di Ciputat, layanan ini tersedia di kantor Kelurahan Pondok Betung dan Pasar Gintung Ciputat Timur pada pukul 09.00-12.00 WIB.
Di Kelapa Dua, masyarakat dapat mengunjungi Samsat Keliling di Pasar Modern Intermoda BSD dan Hal Gtown House pada pukul 08.00-14.00 WIB.
Sementara di Kota Bekasi, layanan ini beroperasi di Danau Wisata Cipeucang pada pukul 08.00-12.00 WIB.
Untuk wilayah Kabupaten Bekasi, Samsat Keliling hadir di Pasar Bersih Jababeka Cikarang pada pukul 08.00-12.00 WIB.
Adapun di Depok, layanan ini tersedia di halaman parkir Samsat Depok pada pukul 08.00-14.00 WIB dan di RS Bhayangkara Brimob pada pukul 08.00-12.00 WIB.
Baca Juga: Daftar Provinsi Adakan Pemutihan Pajak Kendaraan Bermotor Juni 2024: dari Jateng, Jabar hingga Aceh
Terakhir, di Cinere, Samsat Keliling dapat ditemui di Telaga Golf Sawangan pada pukul 08.00-12.00 WIB.
Untuk dapat memanfaatkan layanan Samsat Keliling, wajib pajak diharuskan membawa beberapa dokumen penting seperti KTP, BPKB, dan STNK asli beserta fotokopinya.
Perlu diperhatikan bahwa Samsat Keliling hanya melayani pembayaran PKB tahunan. Sedangkan untuk perpanjangan STNK (lima tahunan) dan penggantian pelat nomor kendaraan, wajib pajak harus mendatangi kantor Samsat terdekat.
Penulis : Danang Suryo Editor : Tito-Dirhantoro
Sumber : Kompas TV