Ambil Formulir Pendaftaran Pilkada di PDI-P, Sekkot Semarang: Atas Izin Guru, Sesepuh dan Keluarga
Jawa tengah dan diy | 7 Mei 2024, 16:54 WIBSEMARANG, KOMPAS.TV – Sekretaris Daerah Kota (Sekkot) Semarang, Iswar Aminuddin telah mengambil formulir pendaftaran penjaringan bakal kandidat untuk Pemilihan Daerah (Pilkada) Semarang 2024 di Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P).
Iswar mengambil formulir di Kantor Sekretariat DPC PDI-P Kota Semarang pada hari ini, Selasa (7/5/2024).
Kedatangan Iswar di Kantor DPC PDI-P Kota Semarang diterima langsung oleh Sekretaris DPC Kadarlusman yang juga menjadi panitia penerimaan formulir pendaftaran bakal calon wali kota dan wakil wali kota.
Iswar mengaku mengambil formulir pendaftaran tersebut sudah seizin para guru dan sesepuh.
Baca Juga: Pilwalkot Semarang 2024, KPU Buka Pendaftaran PPS
"Alhamdulillah, tentu atas rahmat dan rida Allah SWT dan atas izin guru, sesepuh, doa restu semua keluarga menjadikan saya mengambil formulir di DPC PDI-P," kata Iswar usai mengambil formulir, dikutip Antara.
Ia kemudian menjelaskan alasannya mengambil formulir pendaftaran di PDI-P, yakni karena memang saat ini partai tersebut sedang membuka penjaringan bakal calon wali kota dan wakil wali kota.
Meski telah mengambil formulir melalui PDI-P, Iswar mengaku tidak menutup kemungkinan dirinya mendaftar pada penjaringan yang oleh partai-partai politik lain.
"Ya karena PDI-P buka pendaftaran, saya harus mendaftar ke PDI-P dan beberapa partai lain,” ucapnya.
“Insya Allah kita lihatlah perkembangannya karena ini kan baru formulir. Mudah-mudahan sampai tanggal 11 Mei saya kembalikan," tambahnya.
Penulis : Kurniawan Eka Mulyana Editor : Gading-Persada
Sumber : Antara