> >

PKB Semarang Sebut 5 Tokoh Mendekat untuk Pilkada Mendatang, Termasuk Mantan Wali Kota

Jawa tengah dan diy | 1 Mei 2024, 18:07 WIB
Ilustrasi Logo PKB. (Sumber: Kompas.com/Adhyasta Dirgantara)

Pihaknya, lanjut Mahsun, sudah membuka pendaftaran untuk umum pada 25 April 2024.

"Kita buka untuk umum. Semua orang dan latar belakang bisa daftar di kantor DPC PKB," tuturnya.

Baca Juga: NasDem dan PKB Gabung KIM, PAN: Esensi Perubahan Ada Dalam Keberlanjutan

Selain Wawan, lanjutnya, tokoh lain telah berkomunikasi dan ingin mendaftar sebagai bakal calon wakil wali kota.

Sedangkan yang akan mendaftar sebagai calon wali kota ada tiga nama.

"Adapun syarat tak dipungut biaya," imbuhnya. 

Pihaknya juga tidak memberi syarat khusus dalam pencalonan bakal calon wali kota dan wakil wali kota.

"Yang penting harus mempunyai niat mensejahterakan masyarakat Kota Semarang dan mengangkat derajatnya," terangnya.

Penulis : Kurniawan Eka Mulyana Editor : Deni-Muliya

Sumber : kompas.com


TERBARU