Imbas Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Manado Ditutup sampai Besok Siang
Sulawesi | 1 Mei 2024, 16:48 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Penutupan sementara Bandara Sam Ratulangi di Kota Manado, Sulawesi Utara akibat erupsi Gunung Ruang di Kabupaten Kepulauan Sitaro, diperpanjang hingga Kamis (2/5/2024) besok.
"NOTAM Bandara Sam Ratulangi Manado tutup sampai tanggal 02 Mei 2024, pukul 12.00 WITA, dikarenakan abu vulkanik Gunung Ruang," kata General Manager (GM) Bandara Sam Ratulangi (Samrat) Maya Damayanti di Manado, Rabu (1/5).
"Kami tidak akan mengambil risiko, sehingga penutupan bandara harus diperpanjang."
Perpanjangan penutupan Bandara Sam Ratulangi Manado (WAMM) berdasarkan hasil pengamatan aktivitas abu vulkanik Gunung Ruang dan Notam: A1160/24 NOTAMR A1148/24.
"Masyarakat harus tahu, abu vulkanik akan sangat berbahaya bagi mesin pesawat dan perangkat lainnya," ujarnya, dikutip Antara.
Sehingga, kata Maya, jika dipaksakan terbang, pesawat bisa mengalami mesin mati dan akan membahayakan keselamatan penumpang.
Baca Juga: 123 Pengungsi Erupsi Gunung Ruang Dievakuasi ke Bitung Pakai KRI Kakap
Diberitakan sebelumnya, Gunung Ruang kembali erupsi pada Selasa (30/4) dini hari.
Berdasarkan pengamatan Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG), tinggi kolom abu teramati kurang lebih 2.000 meter di atas puncak.
Akibat erupsi pada Selasa, PVMBG menaikkan status Gunung Ruang dari Level III (Siaga) menjadi Level IV (AWAS) terhitung mulai 30 April 2024 pukul 01.30 WITA. Status tanggap darurat erupsi Gunung Ruang pun diperpanjang.
Penulis : Isnaya Helmi Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : Kompas TV/Antara