> >

Pekerja Meninggal Tertimpa Tembok, Korban Sempat Ucap Kalimat Syahadat Saat Proses Evakuasi

Jabodetabek | 29 April 2024, 00:35 WIB
Proses evakuasi pekerja yang tertimpa tembok roboh milik rumah warga yang sedang direnovasi di Kramatjati, Jakarta Timur, Sabtu (27/4/2024). (Sumber: Kompas.com/Nabila Ramadhian)

"Korban masih hidup saat dievakuasi. Belum sempat dirawat, sudah meninggal di tempat. Pak Waslam selamat, tapi kakinya patah," lanjut dia.

Sebelumnya, Kepala Seksi Operasional Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Kasi Ops Sudin Gulkarmat) Jakarta Timur Gatot Sulaeman menuturkan, ada korban lainnya selain Giri, yakni Waslam yang berasal dari Cilacap.

"Temboknya mungkin kurang kuat, sehingga roboh dan menimpa dua pekerja," kata dia dalam keterangan video, Minggu.

Baca Juga: 3 Anak Tertimpa Tembok Roboh, 1 Meninggal

Giri mengalami patah tulang pada leher, kaki kanan, dan rusuk. Sementara Waslam patah tulang kaki kanan.

Para korban dibawa ke RS Polri Kramatjati. Jasad Giri langsung dibawa pihak keluarga pada hari yang sama, sedangkan Waslam masih menjalani perawatan  di rumah sakit.

 

Penulis : Kurniawan Eka Mulyana Editor : Iman-Firdaus

Sumber : kompas.com


TERBARU