> >

Capai 2 Juta Penumpang, Strategi Tarif Dinamis Kereta Cepat Whoosh Berjalan Sukses

Jabodetabek | 5 Maret 2024, 17:04 WIB
Tiket Kereta Cepat Jakarta-Bandung Whoosh bisa dbeli secara online lewat website KCIC, aplikasi whoosh, aplikasi Access by KAI serta aplikasi Livin by Mandiri. (Sumber: KCIC)

Upaya peningkatan aksesibilitas terus dilakukan, hadirnya Green Intermoda juga jadi bagian KCIC dalam mendukung penerapan energi hijau di bidang transportasi sebagaimana yang telah diterapkan pada rangkaian Kereta Cepat Whoosh.

Lalu, KCIC juga masih terus membuka peluang kerjasama dengan berbagai area wisata seperti yang telah dilakukan dengan 12 destinasi wisata di Jawa Barat.

Kerjasama ini terbukti mampu meningkatkan kunjungan wisata ke destinasi tersebut dan menjadi nilai tambah bagi para penumpang.

Dwiyana menjelaskan, pencapaian jumlah penumpang hingga 2 juta orang ini membuktikan keberhasilan KCIC untuk mengajak para pengguna transportasi pribadi dan umum lainnya, ke transportasi massal yang lebih ramah lingkungan.

Kemacetan di jalan raya juga dapat ditekan karena banyaknya orang yang beralih ke Whoosh.

“Kepercayaan masyarakat yang diberikan kepada kereta cepat Whoosh menjadi pelecut dan suntikan semangat bagi kami untuk terus berinovasi untuk memberikan yang terbaik pada penumpang. Karena itu, kolaborasi dan inovasi-inovasi baru akan terus kami hadirkan untuk penumpang," ujar Dwiyana melalui rilis resmi yang diterima oleh Kompas.tv, pada Selasa (5/3).

Baca Juga: PT KCIC Masih Buka Lowongan Kerja, Berikut Link dan Cara Daftarnya

Penulis : Kiki Luqman Editor : Deni-Muliya

Sumber : Kompas TV


TERBARU