> >

Tanggul Sungai Jragung Grobogan Jebol hingga Menggenangi Rel, Perjalanan KA Terganggu

Jawa tengah dan diy | 6 Februari 2024, 10:23 WIB
Ilustrasi kereta. Banjir di Grobogan menyebabkan sejumlah perjalanan KA terganggu akibat rel yang tergenang air.  (Sumber: Kompas.com)

SEMARANG, KOMPAS.TV - Sejumlah perjalanan kereta api lintas Semarang-Surabaya terganggu akibat banjir yang menggenangi jalur rel antara Stasiun Gubug hingga Karangjati di Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah, Selasa (6/2/2024).

Hal ini dikonfirmasi oleh Manajer Humas PT KAI Daop 4 Semarang Franoto Wibowo yang menyebutkan bahwa banjir menggenang di area KM 32+5/7 antara Stasiun Gubug-Karangjati.

“Untuk sementara, lokasi tidak bisa dilewati kereta,” kata Franoto, Selasa.

Baca Juga: Hujan Deras Guyur Jakarta, Kawasan Mampang hingga Kebayoran Lama Terendam Banjir

Sejumlah perjalanan kereta api yang terdampak, yakni KA Blambangan Ekspress, KA Blora Jaya, dan beberapa kereta barang. Franoto meminta maaf kepada penumpang apabila ada kereta yang terlambat.

“PT KAI menyampaikan permohonan maaf atas keterlambatan KA dari dan yang menuju wilayah Daop 4 akibat peristiwa ini,” ucapnya.

Saat ini, PT KAI berupaya memperbaiki rel yang terendam banjir agar perjalanan kereta api kembali normal.

Sementara itu, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Grobogan Endang Sulistyoningsih mengatakan bahwa banjir yang terjadi diakibatkan oleh jebolnya tanggul Sungai Jragung di Kecamatan Karangawen, Grobogan.

Tanggul jebol lantaran tidak dapat menahan debit air yang tinggi akibat adanya curah hujan yang tinggi.

“Tanggul sungai jebol pada Senin (5/2/2024) malam dan tim BPBD Grobogan langsung ke lokasi kejadian,” ucap Endang.

Penulis : Fiqih Rahmawati Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Antara


TERBARU