> >

Longsor Tutupi Jalur Kereta APi Karanggandul-Karangsari, Perjalanan Dialihkan Memutar

Jawa tengah dan diy | 4 Desember 2023, 08:02 WIB
Ilustrasi perbaikan jalur. Perjalanan kereta api yang melintau Karanggandul-Karangsari dialihkan memutar sebagai imbas longsornya jalur kereta api di wilayah tersebut. (Sumber: PT KAI)

PURWOKERTO, KOMPAS.TV – Perjalanan kereta api yang melintasi Karanggandul-Karangsari dialihkan memutar sebagai imbas longsornya jalur kereta api di wilayah tersebut.

Mengutip keterangan tertulis PT KAI Daop 5 Purwokerto, jalur rel yang terdampak longsor akibat curah hujan tinggi di KM 340+100 antara Stasiun Karanggandul-Karangsari pada Senin (4/12) dini hari.

“PT KAI Daop 5 Purwokerto menyampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan pelanggan karena adanya jalur rel yang terdampak longsor akibat curah hujan tinggi di KM 340+100 antara Stasiun Karanggandul-Karangsari pada Senin (4/12) dini hari,” demikian tertulis dalam keterangan PT KAI.

Peristiwa longornya jalur rel tersebut terjadi pada pada Senin (4/12/2023) pkl 00.58 WIB, yakni jalur hilir terdampak tebing longsor karena curah hujan tinggi.

Baca Juga: Resmi PT KAI Tambah Jadwal Perjalanan Kereta Api untuk Liburan Nataru, Ini Daftarnya

Merespons hal tersebut, tim dari PT KAI Daop 5 Purwokerto langsung melakukan penanganan dan jalur hulu dapat dilalui.

“Tim Gabungan KAI Daop 5 Purwokerto langsung melakukan penanganan dan jalur hulu tetap dapat dilalui sehingga perjalanan KA dialihkan menjadi 1 jalur melalui hulu dan KA tetap berjalan,” tambah keterangan terebut.

“Kemudian, pukul 04.27 WIB, petugas lapangan KAI melaporkan bahwa kembali terjadi longsoran sehingga dua jalur yakni hilir dan hulu terdampak longsoran.”

Untuk sementara waktu, jalur tersebut belum dapat dilalui.

Demi keselamatan dan penanganan jalur hilir dan hulu yang terdampak maka perjalanan kereta dialihkan memutar.

Penulis : Kurniawan Eka Mulyana Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas TV


TERBARU