Kronologi Pasien RS Polri Kramat Jati Jatuh dari Lantai 3 Gedung Parkir, Begini Kondisinya
Jabodetabek | 28 Oktober 2023, 11:46 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Seorang pasien Poliklinik Jiwa Rumah Sakit Polri Kramat Jati, Jakarta Timur jatuh dari lantai 3 gedung parkir rumah sakit tersebut pada Jumat (27/10/2023).
Kepala Rumah Sakit RS Polri Kramat Jati, Brigjen Pol Hariyanto membenarkan adanya peristiwa tersebut.
Menurut Hariyanto, pria itu merupakan pasien di poliklinik jiwa rumah sakit tersebut.
Hariyanto menuturkan, awalnya korban datang ke rumah sakit tersebut bersama keluarganya untuk melakukan kontrol.
"(Kemarin) siang ada pasien yang kontrol di poliklinik jiwa diantar keluarganya," kata Hariyanto saat dihubungi wartawan, Sabtu (28/10/2023).
Baca Juga: Kebakaran Rumah di Kramatjati Jakarta Timur, Penghuni Lansia Meninggal Dunia Akibat Terjebak
Namun, saat pihak keluarga lengah dan meninggalkannya sendiri, korban sudah ada di gedung parkir lantai 3. Seketika, korban terjatuh dari ketinggian kurang lebih enam meter.
"Sekitar 6 meteran jatuh ke bawah, ditolong petugas parkir dan dibawa ke IGD," ucap Hariyanto.
Terpisah, Kapolsek Kramat Jati, Kompol Rusit Malaka mengatakan, korban selamat dan kondisinya hanya mengalami luka lecet. "Lecet-lecet, tidak parah," ujar Rusit.
Rusit juga menjelaskan bahwa korban mengidap gangguan jiwa, dan datang ke RS Polri untuk melakukan pengobatan.
Penulis : Kurniawan Eka Mulyana Editor : Desy-Afrianti
Sumber : tribunnews.com