> >

Kurangi Polusi Udara, Anggota DPRD Minta Pemprov DKI Gencarkan Uji Emisi Kendaraan

Jabodetabek | 21 September 2023, 07:15 WIB
Ilustrasi razia uji emisi kendaraan. (Sumber: Kompas.com)

JAKARTA, KOMPAS TV - Anggota DPRD DKI Jakarta Hardiyanto Kenneth meminta kepada Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Metro Jaya bekerja sama dengan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta menggencarkan uji emisi kendaraan di sejumlah tempat. Misalnya, seperti di perkantoran, mal, hingga tempat wisata. 

"Pemprov DKI dan kepolisian harus memulai melakukan uji emisi di sejumlah titik, seperti mal hingga tempat wisata. Jadi pengendara benar-benar dipaksa untuk lakukan uji emisi. Saya rasa langkah ini lebih tepat, dibandingkan dengan tilang uji emisi," kata Kenneth dalam keterangannya, Rabu (20/9/2023).

Politikus PDI Perjuangan atau PDI-P itu mengatakan, tempat uji emisi di Jakarta harus lebih diperbanyak lagi, sehingga setiap kendaraan yang melintas sudah lulus uji emisi.

Baca Juga: Cek 131 Lokasi Parkir Jakarta Bertarif Rp7.500, untuk Mobil Tak Lulus Uji Emisi, Dimulai 1 Oktober

"Uji emisi jangan sifatnya hanya di sejumlah titik, tapi seluruh tempat seperti perkantoran hingga tempat wisata, diserentakkan semua dan diseragamkan, jadi pengendara mau tidak mau harus melakukan uji emisi, dan kebijikan ini lebih elegan," katanya.

Berdasarkan Peraturan Gubernur DKI Jakarta Nomor 66 Tahun 2020 tentang Uji Emisi Gas Buang Kendaraan Bermotor bahwa setiap pemilik kendaraan bermotor yang tidak melakukan atau tidak memenuhi ketentuan uji emisi gas buang akan dikenakan tarif disinsentif berupa pembayaran tarif tertinggi. 

Diharapkan, dengan tarif parkir tertinggi dapat menekan penggunaan kendaraan pribadi dan mendorong masyarakat untuk beralih ke transportasi publik.

"Kemudian lokasi parkir liar juga harus menjadi perhatian khusus bagi Pemprov DKI, kendaraan yang sudah, belum ataupun tidak lulus uji emisi pasti akan menggunakan parkiran liar," ungkap dia.

Menurut dia, bila mencontoh pola di negara maju solusi untuk menertibkan permasalahan parkiran liar ini, pemerintah merangkul semua pihak yang berkepentingan terkait pengelolaan parkir tersebut.

 

Penulis : Fadel Prayoga Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV


TERBARU