> >

Cara Cek Jadwal LRT Jabodebek Bisa Lakukan Lewat Ini, Ada Jam Keberangkatan Awal dan Akhir

Jabodetabek | 30 Agustus 2023, 11:50 WIB
Foto arsip. LRT Jabodebek. Cara cek jadwal LRT Jabodebek, ada jam keberangkatan awal dan akhir. (Sumber: kai.id)

3. Jati Mulya-Dukuh Atas: 05.00 WIB-05.55 WIB

4. Dukuh Atas-Jati Mulya: 05.58 WIB-06.54 WIB.

Jadwal keberangkatan terakhir LRT Jabodebek

1.Dukuh Atas-Jati Mulya: 18.58 WIB-19.54 WIB

2. Jati Mulya-Dukuh Atas: 18.00 WIB-18.55 WIB

3. Harjamukti-Dukuh Atas: 17.49 WIB-18.39 WIB

4. Dukuh Atas-Harjamukti: 17.49 WIB-18.39 WIB.

Sementara itu, terkait tarif LRT Jabodebek dihitung berdasarkan jarak perjalanan yang ditempuh.

Untuk 1 kilometer pertama, dibebankan tarif Rp5.000. Untuk selanjutnya, tarif menjadi Rp700 per kilometer. 

“Kapasitas satu rangkaian LRT Jabodebek dapat menampung hingga 1.308 penumpang, “ jelas Direktur Utama KAI, Didiek Hartantyo dalam keterangan tertulis, Senin (28/8).

Menurut penjelasannya, nantinya pada saat beroperasi penuh, waktu operasional LRT Jabodebek akan dimulai pukul 05.00 WIB hingga 23.30 WIB.

Terdapat 2 line perjalanan yaitu Line Cibubur yang melewati Stasiun Dukuh Atas – Cawang – Stasiun Harjamukti/pp  dan Line Bekasi yang melewati Stasiun Dukuh Atas – Cawang – Halim - Stasiun Jatimulya/pp.

Baca Juga: Jokowi Curhat saat Resmikan LRT Jabodebek: Jakarta Selalu Masuk 10 Kota Termacet Dunia!

 

Penulis : Isnaya Helmi Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV


TERBARU