> >

Saat Jokowi Bangga Pakai "Baju Dinas" Kemeja Putih Panjang Buatan Pelajar SMKN 4 Jambi

Sumatra | 20 Juli 2023, 14:13 WIB
Presiden Joko Widodo memamerkan baju dinasnya saat kunjungan ke SMKN 2 Bengkulu Tengah, Kamis (20/7/2023) pagi. Kemeja putih lengan panjang Jokowi adalah buatan pelajar SMKN 2 Jambi. (Sumber: Tangkapan layar YouTube Kompas TV)

BENGKULU, KOMPAS.TV- Presiden Joko Widodo (Jokowi) memamerkan "baju dinasnya" saat kunjungan ke SMKN 2 Bengkulu Tengah, Kamis (20/7/2023) pagi.

Dalam kunjungan itu, Jokowi memakai kemeja putih lengan panjang seperti biasanya.

Namun, kemeja tersebut spesial karena buatan pelajar Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 4 Jambi. 

"Supaya tahu aja, baju yang saya pakai ini juga produksi SMK Negeri 4 Jambi," kata Jokowi kepada wartawan usai kunjungan ke SMKN 2 Bengkulu Tengah, Kamis (20/7). 

Baca Juga: Kunker ke Bengkulu, Jokowi Resmikan Tol dan Janji Kirim Kendaraan Listrik ke SMK Negeri Setempat

"Saya pesan 2 bulan yang lalu, setelah jadi langsung saya pakai. Ini bagus," tambahnya dikutip dari tayangan Breaking News Kompas TV. 

Jokowi menyatakan, hasil karya siswa-siswi SMK memiliki kualitas yang baik.

Sehingga pemerintah akan memberikan dukungan penuh kepada SMK agar para lulusannya bisa memenuhi tenaga kerja yang dibutuhkan industri. 

Saat mengunjungi SMK Negeri 2 Bengkulu, Jokowi meninjau kegiatan belajar mengajar di sekolah tersebut, serta meninjau fasilitas sekolah.

Baca Juga: Bertemu dengan Jokowi-Prabowo, Erick: Bahas Pabrik Peluru Sampai Soal Pindad Pindah Dekat Kertajati

Penulis : Dina Karina Editor : Deni-Muliya

Sumber : Kompas TV


TERBARU