> >

Dekan Fakultas Hukum UMY Konfirmasi Mahasiswanya Hilang, Diduga Jadi Korban Mutilasi di Sleman

Jawa tengah dan diy | 16 Juli 2023, 18:48 WIB
Polda DIY menggelar konferensi pers di Mapolda DIY, Minggu (16/7/2023), terkait penemuan potongan tubuh yang diduga korban mutilasi di Dusun Gimberan, Desa Merdikorejo, Kecamatan Tempel, Kabupaten Sleman, Yogyakarta. (Sumber: Kompas.com)

BANTUL, KOMPAS.TV - Dekan Fakultas Hukum Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) Iwan Satriawan mengonfirmasi salah satu mahasiswanya yang hilang dan diduga menjadi korban mutilasi di Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

Iwan mengatakan mahasiswa yang hilang tersebut berinisial R dan tengah menempuh pendidikan semester 4.

“Beberapa hari yang lalu, pihak Polda DIY ada yang melaporkan kepada saya kalau ada seorang mahasiswa, R, itu hilang. Pihak kepolisian itu mendapat laporan dari keluarga R,” kata Iwan, Minggu (16/7/2023).

Baca Juga: Update Kasus Mutilasi di Sleman: Polisi Amankan Bukti dari Kos Terduga Pelaku, Ada Panci dan Kompor

Iwan menjelaskan, R merupakan mahasiswa UMY berasal dari Pangkalpinang, Kepulauan Bangka Belitung.

Dia menduga, R memiliki kaitan dengan korban mutilasi yang ditemukan di Sungai Bedog, Turi, Sleman.

Ia mengatakan pihak fakultas sudah mendapatkan informasi dari Polda DIY terkait kasus tersebut. Selanjutnya, pihaknya akan berkoordinasi dengan pimpinan UMY.

“Kami dari pihak Fakultas Hukum UMY juga sudah berkoordinasi dengan pimpinan UMY, Polda DIY, dan pihak keluarga R untuk terus menemukan informasi selengkapnya,” tutur Iwan, sebagaimana dikutip dari Tribun Jogja.

Dia pun mengimbau kepada seluruh mahasiswa di DIY untuk waspada dan menjaga diri dengan baik.

“Namanya kriminalitas itu bisa terjadi kapan saja dan di mana saja,” pungkasnya.

Baca Juga: Fakta Terduga Pelaku Mutilasi di Sleman: Diduga Eksekusi Korban di Kamar Kos dan Kabur ke Luar Kota

Direktur Reserse Kriminal Umum (Direskrimum) Polda Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) Kombes Pol FX. Endriadi mengungkapkan, korban mutilasi yang potongan tubuhnya ditemukan di Sungai Bedog itu seorang mahasiswa berjenis kelamin laki-laki.

"Hasilnya tim menemukan identitas korban. Identitas korban tersebut berinisial R," ujar Endriadi dalam konferensi pers di Mapolda DIY, Minggu (16/07/2023).

Ia menerangkan, korban merupakan mahasiswa di salah satu perguruan tinggi swasta DIY. Pihak kepolisian juga telah mencocokkan hasil identifikasi dengan laporan orang hilang di Polsek Kasihan, Bantul.

Baca Juga: Update Kasus Mutilasi di Sleman: Identitas Korban Terungkap, Ternyata Mahasiswa

Diberitakan Kompas TV sebelumnya, kasus mutilasi ini terungkap pada Rabu (12/7/2023) pukul 19.30 WIB di Jalan Selowangsan, Dadapan (Sungai Bedog) RT 002/ RW 025 Wonokerto, Turi, Sleman, DIY.

Saat ini, polisi telah menangkap dua terduga pelaku yang berinisial W dan RD.

 

Penulis : Fiqih Rahmawati Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Tribun Jogja


TERBARU