> >

Hari Pertama Sekolah, Satu Siswa SDN Jagakarsa 06 Menangis dan Minta Pulang

Jabodetabek | 12 Juli 2023, 09:55 WIB
Suasana di Sekolah Dasar Negeri (SDN) Jagakarsa 06, Jakarta Selatan saat memasuki hari pertama sekolah, Rabu (12/7/2023). (Sumber: KOMPAS.com/Dzaky Nurcahyo)

Guru yang berada di dalam kelas, melihat kejadian tersebut, meminta wali murid untuk membawa siswa itu keluar dan berusaha menenangkannya.

Siswa DKI Jakarta Mulai Masuk Hari Ini

Suasana di Sekolah Dasar Negeri (SDN) Jagakarsa 06, Jakarta Selatan, dipenuhi dengan ratusan siswa yang telah berbaris dengan tertib di halaman depan sekolah pada Rabu (12/7/2023).

Baca Juga: Jangan Hanya Ikut-ikutan Teman, Ini Kiat-kiat Memilih Ekstrakurikuler bagi Siswa SMA

Sejak pukul 06.30 WIB, mereka telah mulai berbaris dengan penuh semangat.

Kehadiran mereka di halaman sekolah ini merupakan bagian dari Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) yang diadakan di hari pertama sekolah di wilayah DKI Jakarta.

Puluhan orangtua turut mendampingi anak-anak mereka hingga masuk ke dalam sekolah.

Mereka ikut berbaris di sisi dan belakang barisan, dengan penuh semangat memantau anak-anak mereka yang baru pertama kali menginjakkan kaki di lingkungan sekolah.

Baca Juga: Apa Itu MPLS Sekolah? Tujuan, Pengertian, Jadwal, dan Contoh Kegiatan

Meskipun begitu, siswa-siswa baru SDN Jagakarsa 06 tampak tenang dan mampu mengikuti rangkaian acara MPLS dengan baik. Dalam seragam yang mereka kenakan dari masa Taman Kanak-kanak (TK) sebagai pembeda, tidak ada satu pun dari mereka yang merasa takut atau menangis dalam pelukan orangtua.

Beberapa orangtua dengan penuh perhatian mengingatkan anak-anak mereka untuk berbaris dengan tertib dan memperhatikan ke arah depan.

Penulis : Danang Suryo Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas TV


TERBARU