2 Pria Tewas di Medan Ternyata Pengatur Lalu Lintas, Pemilik Avanza Ringsek Ditangkap
Sumatra | 1 Juli 2023, 16:05 WIBMEDAN, KOMPAS.TV - Dua pria yang ditemukan tewas di dekat mobil Avanza hitam yang ringsek di dalam parit di Jalan AH Nasution, Medan, Sumatra Utara, ternyata merupakan relawan pengatur lalu lintas.
Kepala Unit Lalu Lintas Polsek Delitua Iptu Bazaro menyebut dua korban bernama Adi Sahputra (40) dan Mardian alias Wakasn (40).
Adi Sahputra diketahui merupakan warga Jalan Sejati, Kecamatan Medan Polonia. Sedangkan Mardian alias Wakasn warga Jalan Cinta Karya, Kecamatan Medan Polonia.
"Mereka ini relawan pengatur lalu lintas di sekitaran situ," kata Bazaro, Jumat (30/6/2023), dikutip dari Tribun Medan.
Baca Juga: Penemuan 2 Mayat Pria di Medan: Polisi Temukan Mobil Ringsek di Dekat Lokasi
Adi dan Mardian diduga tewas ditabrak mobil Avanza hitam yang juga ditemukan di dekat lokasi jenazah. Keduanya ditemukan mengapung di parit Jalan AH Nasution pada Jumat pagi waktu setempat.
"Korban Adi mengalami luka di bagian kepala dan hidung mengeluarkan darah. Untuk korban Mardian kakinya patah dan ususnya terburai," kata Bazaro.
Terduga Pelaku Ditangkap
Bazaro juga mengonfirmasi bahwa terduga pelaku, sopir sekaligus pemilik Avanza hitam bernomor polisi BB 1238 QA, telah ditangkap. Terduga pelaku ditangkap saat meninjau lokasi kejadian.
Terduga pelaku disebut mendatangi lokasi kejadian dan diduga mencari keberadaan mobilnya. Lantaran gerak-gerik yang dinilai mencurigakan, polisi mendatangi terduga pelaku dan bertanya kepentingannya berada di lokasi kejadian.
Pria itu pun mengakui bahwa ia pemilik mobil Avanza hitam tersebut. Pria itu lalu dibawa kepolisian pada Jumat sekitar pukul 15.00 WIB.
Penulis : Ikhsan Abdul Hakim Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : Tribun Medan, Serambinews.com