10 Hektare Hutan dan Lahan di Pegunungan Ijen Terbakar
Jawa timur | 27 Juni 2023, 10:40 WIBBONDOWOSO, KOMPAS.TV - Kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) melanda kawasan pegunungan Ijen di Kabupaten Bondowoso, Jawa Timur, pada Senin malam (26/6/2023).
Kebakaran terjadi di Petak 101, yang memiliki vegetasi berupa ilalang, di wilayah hutan lindung daerah Curah Penai, Dusun Curah Macan, Desa Kalianyar, Kecamatan Ijen.
"Titik koordinat berada di -8.069119,114.212296," kata Kepala Seksi Pencegahan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bondowoso, Anang Bachtiar, dikutip dari Kompas.com, Selasa (27/6).
Baca Juga: Kebakaran Restoran di Kawasan Pariwisata Ubud Bali, Wisatawan Sempat Panik
Laporan kebakaran diterima BPBD Bondowoso sekitar pukul 18.00 WIB. Luas kebakaran hutan dan lahan yang terdampak, menurut Anang diperkirakan mencapai 10 hektare.
"Setelah kita mendapatkan visualisasi lebih dekat dari lokasi Curah Penai, bisa diperkirakan luasan kebakaran kurang lebih 10 hektar," ungkapnya.
Sebelumnya, perkiraan luas area yang terbakar adalah sekitar 5 hektar. Namun, setelah pemantauan lebih lanjut, estimasi tersebut berubah.
Baca Juga: Gudang Berisi Alkes dan Kompresor di Cengkareng Jakbar Kebakaran
Lokasi karhutla di kawasan pegunungan Ijen tersebut sulit dijangkau, sehingga menyulitkan petugas dalam melakukan pemadaman.
"Untuk penanganan masih berupa pemantauan, karena lokasi kebakaran tidak dapat dijangkau baik kendaraan maupun berjalan kaki," terang Anang.
Baca Juga: Kebakaran di Kalideres Merembet ke Rumah Tetangga, Warga Panik!
Penyebab Karhutla di kawasan pegunungan Ijen tersebut masih dalam penyelidikan lebih lanjut oleh pihak terkait.
Penanganannya melibatkan sejumlah elemen lintas, termasuk Pemdes Kalianyar, BPBD, Perhutani KPH Ijen, Koramil, Polsek, Kecamatan Ijen, dan Satpol PP. Selain itu, Agisena 5.5 BPBD Jawa Timur dan masyarakat sekitar yang terdampak Karhutla juga terlibat, dan kendaraan pendukung dari BPBD juga telah disiagakan.
Penulis : Danang Suryo Editor : Iman-Firdaus
Sumber : Kompas TV