Geng Motor Bacok Polisi di Indramayu, Sempat Live Instagram hingga Mengaku Cari Hiburan
Jawa barat | 15 Mei 2023, 08:36 WIBKapolres Indramayu itu menambahkan, pada saat tawuran terjadi, ada dua orang yang berhasil diamankan karena membawa senjata tajam.
Namun, tiba-tiba dari belakang ada tersangka lain yang langsung membacok anggota polisi yang tak lain adalah Bripka Sugiono.
Menurut Fahri, pelaku tawuran tersebut membacok Bripka Sugiono di bagian kepala hingga korban mengalami luka dan harus dijahit sebanyak 12 jahitan.
Usai membacok Bripka Sugiono, kata Fahri, tersangka MA sempat melarikan diri. Namun, upaya itu berhasil digagalkan setelah ditangkap oleh petugas yang lain.
Baca Juga: Tak Terima Ditegur Jangan Buat Onar, Preman Kampung Dibantu sang Ayah Bacok Intel Polisi di Medan
"Tersangka MA ini saat itu langsung melarikan diri tapi berhasil ditangkap oleh petugas yang lain," ujar dia.
Lebih lanjut, Fahri mengungkapkan, adapun motif geng motor remaja tawuran dengan kelompok lain tersebut yakni mengaku kepada polisi hanya untuk mencari hiburan.
Penulis : Tito Dirhantoro Editor : Desy-Afrianti
Sumber : Tribun Jabar