Jumirah si Penerima Ganti Lahan Tol Yogyakarta-Bawen Rp4 M: Rumah Digedor, Uang Hendak Diminta Kadus
Jawa tengah dan diy | 12 April 2023, 12:32 WIB
Ia mengungkapkan rumahnya juga sempat digedor orang tak dikenal. Jumirah bahkan tersiksa secara psikis karena ketakutan dengan tindakan tersebut.
Baca Juga: Ganti Rugi Lahan Pembangunan Tol Tak Dibayar, Ahli Waris Blokade Ruas Tol Cimanggis-Cibitung
“Pintu rumah saya sampai digedor-gedor. Setiap ada mobil berhenti di depan rumah, saya ketakutan sampai sakit kepala dan glesotan di lantai,” ungkap dia.
Jumirah sempat didampingi pengacara dan Lembaga Investasi Negara untuk beraudiensi dengan anggota DPRD Kabupaten Semarang dan melakukan mediasi dengan lurah setempat, Sabtu (8/4/2023) kemarin.
Diberitakan sebelumnya, 284 bidang tanah di Desa Kandangan terkena dampak proyek Tol Yogyakarta-Bawen dan telah menerima ganti rugi.
Baca Juga: Awalnya Dapat Ganti Rugi Proyek Tol Rp2 Miliar, Lalu Direvisi Jadi Rp70 Juta, Warga Gugat BPN
Desa Kandangan menjadi desa pertama yang telah selesai dibebaskan lahannya dibanding desa atau kecamatan lain di Kabupaten Semarang, maupun Provinsi Jawa Tengah.
Total dana uang ganti tanah warga yang terkena proyek mencapai Rp282 miliar.
Penulis : Danang Suryo Editor : Gading-Persada
Sumber : Tribun Jateng