> >

BMKG: Sepekan Terakhir Jawa Barat Diguncang Sepuluh Kali Gempa Bumi

Berita daerah | 11 Februari 2023, 13:02 WIB
Ilustrasi gempa bumi. Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyebut dalam sepekan terakhir Jawa Barat diguncang sepuluh kali gempa bumi. (Sumber: Istimewa)

CIANJUR, KOMPAS.TV -  Sepekan terakhir, Jawa Barat dan sekitarnya telah diguncang sepuluh kali gempa bumi.

Berdasarkan catatan Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Geofisika Bandung, enam kejadian gempa berpusat di laut, dan sisanya di darat.

“Kedalaman gempabumi bervariasi pada rentang 7 hingga 149 kilometer,” kata Kepala BMKG Stasiun Geofisika Bandung Teguh Rahayu, dikutip dari Kompas.com, Sabtu (11/2/2023).

Teguh Rahayu merinci, kekuatan terbesar adalah magnitudo 3.7 dengan episenter 24 kilometer BaratLaut Kota Bogor, Jawa Barat di kedalaman 149 kilometer.

“Berdasarkan data kejadian gempabumi yang diperoleh, tidak ada kejadian gempabumi dirasakan dalam periode waktu tersebut,” ujar dia.

Baca Juga: Sebagian Wilayah di DKI Jakarta Dilanda Hujan Hari Ini, Simak Prakiraan Cuaca BMKG Selengkapnya!

BMKG Bandung mengimbau masyarakat tetap tenang dan tidak terpengaruh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya.

“Hindari bangunan-bangunan retak atau rusak yang diakibatkan oleh gempa,” kata Teguh Rahayu.

Sementara untuk gempa susulan gempa Cianjur M5.6, ia menyebutkan hingga Jumat (10/2) petang, sedikitnya telah terjadi 509 gempa susulan berkekuatan M2.2 yang berpusat 5 klimoeter Barat Daya Kabupaten Cianjur di kedalaman lima kilometer.

 

Penulis : Kiki Luqman Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV, Kompas.com


TERBARU