Ketua DPC PDIP Solo Belum Siapkan Figur Pengganti jika Gibran Bertarung pada Pilgub
Politik | 23 Januari 2023, 18:55 WIBSOLO, KOMPAS.TV – Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kota Solo FX Hadi Rudyatmo mengaku belum menyiapkan figur pengganti Gibran Rakabuming Raka sebagai Wali Kota Solo, jika nantinya putra Presiden Joko Widodo itu bertarung pada pemilihan gubernur (pilgub).
Rudy, sapaan akrabnya, mengatakan, DPC PDIP Kota Solo, masih menfokuskan pada kemenangan Pemilu 2024, baik legislatif maupun presiden.
"Kalau itu (figur pengganti Gibran) belum mengarah ke sana. Target saya memenangkan Pemilu Legislatif dan Pemilu Presiden dulu. Baru kami mengarah ke pilkada," kata Rudy saat ditemui di Pucang Sawit, Solo, Senin (23/1/2023), dikutip Kompas.com.
Meski demikian, lanjut Rudy, ada sejumlah figur yang dipersiapkan untuk diusung menjadi calon Wali Kota Solo, namun mereka belum cukup siap.
"Banyak kader di Solo. Sudah mulai disiapkan. Tapi kan masih harus dielus-elus sik," kata Rudy.
"Nek tak bocorke saiki, ora surprise suk mben noh (kalau saya bocorkan sekarang, tidak kejutan, lain kali saja)," ucap mantan Wali Kota Solo itu.
Dilansir Kompas.com, saat ini ada sejumlah tokoh dari kader PDIP yang patut diperhitungkan menjadi calon Wali Kota Solo.
Baca Juga: Gibran Siap Maju dalam Pilgub 2024 Jika Dapat Mandat Megawati : Saya Sih Siap!
Beberapa di antaranya adalah Wakil Wali Kota Solo saat ini, Teguh Prakosa, kemudian sejumlah legislator yang menjabat beberapa periode di DPRD Solo, seperti YF Sukasno, Honda Hendarto, Budi Prasetyo, Janjang Sumaryono Aji dan Suharsono.
Tetapi, nama-nama ini belum bisa dikatakan sebagai calon pengganti karena belum ada keputusan final mengenai bakal calon ini.
Sebelumnya, Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka mengaku siap bertarung pada pilgub, baik di Jawa Tengah maupun DKI Jakarta, jika Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri memberi mandat.
"Ya saya sih siap. Tapi nunggu Bu Ketua Umum. Sekali lagi saya masih perlu belajar, masih perlu banyak masukan-masukan dari beliau-beliau para senior. Nek aku santai ya," tuturnya kepada wartawan di Solo, Jawa Tengah, Kamis (19/1/2023), dikutip Kompas.com.
Gibran dinilai berpeluang diusung PDIP untuk maju pada pilkada DKI Jakarta 2024.
Namun, ia mengatakan terkait diusung atau tidaknya dirinya dalam pilkada 2024, bukan merupakan kewenangannya.
"Yang memutuskan bukan saya ya. Kita nunggu keputusan dari partai, kita lihat dulu permintaan warga seperti apa?" kata Gibran.
Menurutnya, jika seseorang mempunyai ambisi maju pada pilkada tapi tak dipilih, akan percuma.
Oleh sebab itu, ia mengaku tidak ambil pusing terkait pilkada 2024. Terlebih ia masih memiliki banyak pekerjaan yang harus diselesaikan hingga jabatannya selesai.
Baca Juga: Gibran Berencana Beri Pekerjaan ke Deni Lugina, Pelaku Penghinaan Presiden Jokowi
"Kene duwe (kita punya) ambisi tidak dipilih warga kan percuma. Aku santai wae, (aku santai aja). Masih banyak pekerjaan di sini," jelas dia.
"Nanti ya sabar. Ini sekarang kita fokus membuka satu per satu, meresmikan satu per satu program-program fisik yang kemarin saya canangkan ya. Fokus kuwi sik ya (fokus itu dulu). Urusan pilgub, urusan pilpres nanti wae ya (nanti saja ya)."
Penulis : Kurniawan Eka Mulyana Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : Kompas.com