> >

Ratusan Wisatawan yang Terjebak di Karimunjawa Dijadwalkan Tiba di Semarang Pagi Ini

Peristiwa | 28 Desember 2022, 05:59 WIB
Ratusan wisatawan yang terjebal di kepulauan Karimunjawa, Kabupaten Jepara, Jawa Tengah akibat cuaca ekstrem mulai dievakuasi pukul 21.00 WIB, Selasa (27/12/2022). (Sumber: Dokumen Pemdes Karimunjawa)

JEPARA, KOMPAS.TV - Evakuasi ratusan wisatawan yang terjebak di kepulauan Karimunjawa, Kabupaten Jepara, Jawa Tengah akibat cuaca ekstrem telah dilakukan, Selasa (27/12/2022) sekitar pukul 21.00 WIB malam.

Mereka diberangkatkan menggunakan Kapal Motor (KM) Kelimutu milik PT Pelayaran Nasional Indonesia (Pelni) dari Pelabuhan Legon Bajak menuju Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang.

Petinggi Karimunjawa Arih Rahman mengungkapkan evakuasi dijadwalkan akan tiba di Semarang pada Rabu (28/12/2022) pukul 05.00 WIB.

Baca Juga: 410 Wisatawan Terjebak di Karimunjawa karena Cuaca Buruk, Pj Bupati: Ada Wisma Pemda, Gratis!

"Diberangkatkan dari Karimunjawa sekitar pukul 22.00 dan dijadwalkan sampai Semarang pukul 05.00," kata Arif, Selasa dikutip dari Kompas.com.

Sebanyak 500 jiwa yang terdiri dari warga dan wisatwan telah diangkut KM Kelimutu. Rinciannya sebanyak 361 wisatawan domestik, 49 wisatawan asing, dan sisanya warga lokal yang berkepentingan.

Arif berpendapat ratusan masyarakat dalam kondisi yang baik-baik saja meski kepulangannya tertunda beberapa hari.

Baca Juga: PT Pelni Kerahkan KM Kelimutu Jemput 356 Wisatawan yang Terjebak di Karimunjawa

Ia juga mengatakan bahwa pasokan BBM dan sayur mayur mulai langka sejak Jumat (23/12) pekan lalu atau dua hari sebelum Hari Natal.

"Belum ada aduan berarti dari wisatawan ke posko yang disediakan. Namun di sini BBM sudah habis, pun demikian sayuran. Harga cabai bahkan Rp 200 ribu per kilogram, itupun kalau ada yang jual," ungkap Arif.

 

 

 

Penulis : Danang Suryo Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas.com


TERBARU





A PHP Error was encountered

Severity: Core Warning

Message: PHP Startup: Unable to load dynamic library 'newrelic.so' (tried: /usr/lib64/php/modules/newrelic.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so: cannot open shared object file: No such file or directory), /usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so: cannot open shared object file: No such file or directory))

Filename: Unknown

Line Number: 0

Backtrace: