> >

Karyawan Bank Papua Meninggal dengan Luka Tembak di Belakang Kepala

Kriminal | 13 Desember 2022, 17:04 WIB
Seorang karyawan Bank Papua meninggal dunia setelah ditembak di bagian kepala oleh orang tak dikenal (OTK), Selasa (13/12/2022). (Sumber: Humas Polda Papua)

JAYAPURA, KOMPAS.TV  - Seorang karyawan Bank Papua meninggal dunia setelah ditembak di bagian kepala oleh orang tak dikenal (OTK), Selasa (13/12/2022).

Korban yang bernama Darius Yumame (32) tersebut ditembak di Pasar Sinak, Kabupaten Puncak, Papua Tengah, sekira pukul 09.00 WIT.

Kepala Bidang Hubungan Masyarakat (Kabid Humas) Polda Papua, Kombes Ahmad Musthofa Kamal, membenarkan telah terjadi perisitwa penembakan tersebut.

Menurut Kamal, korban meninggal dunia di tempat kejadian perkara, dan diduga pelaku menggunakan senjata api jenis laras pendek.

Hal itu, kata dia, terlihat dari bekas luka yang ada pada tubuh korban.

"Pelaku diduga menggunakan jenis senjata api laras pendek, terlihat dari bekas luka yang ada pada korban," kata Kamal di Media Center Polda Papua, Selasa (13/12/2022), dikutip tribun-papua.com.

Saat ini, ia menambahkan, jenazah korban telah dievakuasi oleh aparat gabungan TNI-Polri ke Puskesmas Sinak.

Baca Juga: Perempuan Papua Diajarkan Bisnis Online Demi Pengembangan Usaha

"Saat ini tengah mendalami kasus tersebut dan akan melakukan pengejaran terhadap pelaku penembakan," kata dia.

Sepekan sebelumnya, dua dari enam tukang ojek di Kampung Mangabib, Distrik Oksebang, Pegunungan Bintang, Papua Pegunungan, meninggal. Menurut kepolisian, mereka diserang oleh kelompok kriminal bersenjata. 

Penulis : Kurniawan Eka Mulyana Editor : Purwanto

Sumber : tribun-papua.com


TERBARU