> >

Lansia Tewas Tertimpa Bangunan Ambruk, Polisi Sebut Keluarga Anggap Itu Musibah

Peristiwa | 14 November 2022, 15:13 WIB
Seorang lansia berinisial MRE (70) meninggal dunia tertimpa bangunan yang ambruk di Jalan Sumur Batu Raya Gang Sumba IV, Kemayoran, Jakarta Pusat, Sabtu (12/11/2022). (Sumber: Kompas.com/Reza Agustian)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Seorang lansia berinisial MRE (70) meninggal dunia tertimpa bangunan yang ambruk di Jalan Sumur Batu Raya Gang Sumba IV, Kemayoran, Jakarta Pusat pada Sabtu (12/11/2022).

Kapolsek Kemayoran Kompol Ardiansyah membenarkan adanya peristiwa ambruknya bangunan tersebut.

Menurutnya, pihak keluarga korban tidak mau membawa kasus tersebut ke ranah hukum meskipun diduga terdapat unsur kelalaian yang menyebabkan korban tewas.

"Dari anaknya sudah kami mintai keterangan, katanya tidak mempermasalahkan dia hanya menanggapi kejadian ini sebagai musibah," ujar Ardiansyah, seperti dilansir Kompas.com, Senin (14/11/2022).

Ia menambahkan, renovasi bangunan tersebut juga atas permintaan keluarga korban, sehingga dianggap hanya sebagai musibah.

"Jadi yang menyuruh merenovasi itu pihak keluarga sendiri dan satu anaknya juga ikut menukang," ungkap dia.

Baca Juga: Atap Ambruk Puluhan Siswa Terluka

Meski demikian, jajarannya telah memeriksa saksi-saksi, yakni tukang bangunan dan anak MRE.

Ardiansyah mengungkapkan, jajarannya masih menyelidiki apakah insiden itu murni kecelakaan, atau ada unsur kelalaian.

Adapun musibah berujung maut itu terjadi pada Sabtu (12/11/2022) sekitar pukul 11.00 WIB.

Penulis : Kurniawan Eka Mulyana Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Kompas.com


TERBARU