Ridwan Kamil, Ganjar Pranowo dan Gibran Bakal Bertemu di Solo saat Sumpah Pemuda, Ada Agenda Apa?
Sosial | 21 Oktober 2022, 03:05 WIBKetiga kepala daerah ini akan membagikan perspektif dan pengalaman kepemimpinannya.
“Kehadiran tokoh-tokoh di seluruh rangkaian acara ini membuka forum interaktif antara pemuda dengan para pemimpinnya. Apalagi, tokoh pemimpin yang dihadirkan juga mewakili pemuda. Kami berharap nantinya gagasan para pemuda dapat terimplementasi dengan baik melalui kegiatan lanjutan seperti mentorship atau adopsi ide oleh para tokoh nasional yang hadir”, sambung Rana Baswedan, Ketua Divisi Program Y20 Indonesia.
Co-Chair Y20 Indonesia Michael Victor Sianipar menekankan pentingnya pemuda dilibatkan dalam pengambilan keputusan arah pembangunan bangsa.
Baca Juga: KTT Y20 Dibuka, Delegasi Pemuda 18 Negara Usung Misi Perubahan dan Perdamaian
“Perjuangan pemuda bukan hanya sekedar menghasilkan dokumen rekomendasi kebijakan, tetapi memastikan dokumen tersebut dapat diimplementasikan dengan baik oleh para pemimpin G20 dan oleh kita sendiri sebagai generasi muda,” kata Michael.
Adapun Y20 merupakan wadah konsultasi resmi bagi para pemuda dari seluruh negara anggota G20 untuk dapat saling berdialog.
Y20 mendorong para pemuda sebagai pemimpin masa depan untuk meningkatkan kesadaran terhadap permasalahan global, untuk bertukar ide, berargumen, bernegosiasi, hingga mencapai konsensus.
Penulis : Gading Persada Editor : Vyara-Lestari
Sumber : Kompas TV