> >

Personel dan PJU Polresta Malang Kota Sujud Minta Ampun atas Tragedi Kanjuruhan saat Apel Pagi

Peristiwa | 10 Oktober 2022, 17:03 WIB
Personel dan Pejabat Utama (PJU) Polresta Malang Koa melakukan sujud bersama saat melakukan apel pagi, Senin (10/10/2022) sekitar pukul 08.00 WIB. Hal itu dilakukan untuk meminta ampun kepada Tuhan atas Tragedi Kanjuruhan, sekaligus meminta maaf kepada keluarga korban. (Sumber: Tribunnews)

Polresta Malang Kota, kata Eko, berharap kegiatan tersebut bisa memperkuat tali persaudaraan antara Polri dan Aremania, serta menjadi bekal yang baik bagi arwah para korban yang meninggal akibat kericuhan di Stadion Kanjuruhan pada 1 Oktober 2022.

"Kami menghaturkan maaf kepada para korban dan keluarga, serta seluruh Aremania dan Aremanita," ungkapnya.

"Kami berdoa semoga amal dan ibadah korban diterima, serta mendapatkan tempat terbaik di sisi-Nya. Kami juga berdoa kondisi ini segera tuntas, serta kamtibmas di masyarakat kembali kondusif," pungkasnya.

Foto personel dan Pejabat Utama (PJU) Polresta Malang Kota bersujud bersama saat melakukan apel pagi itu pun viral di media sosial dan menuai berbagai komentar warganet.

Baca Juga: Tragedi Kanjuruhan: Kesaksian Lima Penyintas, Ada yang Terinjak-Injak dan Pasrah di Gate 13

 

Penulis : Nadia Intan Fajarlie Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Kompas TV, Tribunnews


TERBARU