> >

Kesaksian Pengunjung saat Tunjungan Plaza 5 Kebakaran: Lagi Makan, Ditinggal dan Nggak Bayar

Peristiwa | 13 April 2022, 19:52 WIB
Sabrina, salah satu pengunjung di Tunjungan Plaza 5, Surabaya, Jawa Timur yang menyaksikan kebakaran. (Sumber: Kompas TV)

SURABAYA, KOMPAS.TV - Salah satu pengunjung memberikan kesaksian saat terjadi kebakaran di Tunjungan Plaza 5 Surabaya, Jawa Timur, Rabu (13/4/2022).

Adalah Sabrina, pengunjung mal yang saat kebakaran terjadi sedang berada di Mal Tunjungan Plaza 2. Sabrina mengaku tengah berbuka puasa saat kebakaran terjadi.

“Pas kita buka itu, ada pemberitahuan bahwa TP (Tunjungan Plaza) 5 itu kebakaran, jadi semua pengunjung panik dari atas ke bawah,” kata Sabrina dalam siaran Breaking News KOMPAS TV.

Baca Juga: Api Berhasil Dipadamkan, Petugas Lakukan Pendinginan di Food Court Lantai 10 Tunjungan Plaza 5

“Karena pengunjungnya dari TP 5 ke TP 2 itu kan searah ya, jadi turun berbondong-bondong,” sambungnya.

Sabrina bilang, saat kebakaran terjadi, pihak mal tidak memberitahukan. Hanya saja, pengunjung dari lantai atas berbondong-bondong turun dan berteriak, "Kebakaran!".

“Pemberitahuan dari pihak mal itu tidak ada, tapi itu dari temen-temen yang dari atas itu turun bilang ada kebakaran, jadi yang ada di bawah itu panik,” paparnya.

Satpam yang bertugas kemudian mengarahkan pengunjung untuk keluar lewat Tunjungan Plaza 1, karena Tunjungan Plaza 5 ditutup.

Sabrina menceritakan detik-detik kebakaran di mal tersebut, bahwa semua pengunjung panik hingga tak memedulikan makanan berbuka mereka.

Baca Juga: Kebakaran di Tunjungan Plaza Diduga Berasal dari Parkiran The Peaks Lantai 8

Penulis : Fiqih Rahmawati Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Kompas TV


TERBARU