4 Anak Perempuan Meninggal di Kolam Pemancingan, Ini Penyebab Kematian Menurut Dugaan Polisi
Peristiwa | 3 April 2022, 16:58 WIBMEDAN, KOMPAS.TV – Warga menemukan mayat empat anak perempuan di sebuah kolam pemancingan di Desa Tinjoman Lama, Kecamatan Padang Sidempuan Hutaimbaru, Kota Padang Sidempuan, Sumatera Utara pada Minggu (3/4/2022) siang.
Keempat anak perempuan tersebut merupakan warga Tapanuli Selatan.
Berikut identitas keempat korban:
1. N Harahap (12), warga Desa Lembah Lubuk Raya, Kecamatan Angkola Barat, Tapanuli Selatan (Tapsel).
2. NS Siregar (9), warga Desa Lembah Lubuk Raya, Kecamatan Angkola Barat, Tapanuli Selatan (Tapsel).
3. L Siregar (7), warga Desa Lembah Lubuk Raya, Kecamatan Angkola Barat, Tapanuli Selatan (Tapsel).
4. H Harahap (6), warga Desa Lembah Lubuk Raya, Kecamatan Angkola Barat, Tapanuli Selatan (Tapsel).
Kepala Polisi Sektor Hutaimbaru, Polres Padang Sidempuan AKP M Panggabean membenarkan kejadian tersebut.
Panggabean menjelaskan, hingga saat ini pihaknya masih melakukan penyelidikan. Sementara empat jasad tersebut sudah dibawa ke rumah sakit.
Baca Juga: Satu Wisatawan Tenggelam di Pantai Glagah Ditemukan
"Keempat korban sudah dibawa ke RS TNI AD di Losung Batu. Kami juga masih melakukan penyelidikan dan mendatangi lokasi kejadian," ujar Panggabean lewat sambungan telepon, Minggu.
Kapolsek menceritakan, sesuai keterangan beberapa warga, keempat korban pertama kali ditemukan oleh D Tanjung (30), warga yang sedang melintas di kolam milik D Siregar.
Saat itu, D Tanjung sedang melintas di areal kolam milik D Siregar. Ia melihat empat anak-anak tanpa mengenakan pakaian.
Keempatnya sudah dalam kondisi tidak bernyawa dan mengapung di kolam tersebut.
Selanjutnya, ia melaporkan hal itu kepada kepala desa. Selanjutnya kepala desa melaporkan ke pihak kepolisian setempat.
"Saat ditemukan, keempat korban sudah dalam kondisi meninggal dunia dan sudah dibawa ke rumah sakit TNI di Losung Batu untuk pemeriksaan," kata Kapolsek.
Baca Juga: Basarnas Evakuasi Korban Tenggelam Di Permandian
Kapolsek mengatakan, dugaan sementara keempat korban meninggal dunia akibat tenggelam.
Saat kejadian, lokasi kolam pemancingan sedang dalam keadaan kosong dan ditinggal pemiliknya.
"Dugaan kita sementara karena tenggelam, dan di lokasi memang sedang sepi karena tidak ada aktivitas warga yang memancing," tutur dia.
Penulis : Kurniawan Eka Mulyana Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : Kompas.com