> >

Tak Perlu Tunggu 24 Jam, Kini Hasil Tes Swab PCR di RSA UGM Bisa Keluar dalam 4 Jam

Update corona | 18 Februari 2022, 19:47 WIB
Ilustrasi pembangunan RSA UGM, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY). (Sumber: Dok. Biro Komunikasi Publik Kementerian PUPR via Kompas.com)

YOGYAKARTA, KOMPAS.TV - Hasil tes swab Polymerase Reaction Chain (PCR) semakin cepat di Yogyakarta, tidak perlu lagi menunggu 1x24 jam.

Salah satunya Rumah Sakit Akademik (RSA) Universitas Gajah Mada (UGM) yang membuka layanan tes PCR dan hasilnya bisa diterima dalam waktu 4 sampai 6 jam.

Layanan tes PCR dalam waktu cepat ini mulai beroperasi di Gedung Yudistira lantai 1 RSA UGM, Minggu (20/2/2022).

Menurut Kepala Instalasi Laboratorium Klinik Terpadu RSA UGM Riswan Hadi Kusuma, layanan baru ini mendukung peningkatan kapasitas RSA UGM melakukan deteksi Covid-19 lebih cepat kepada pasien.

Baca Juga: Jurus RSA UGM Yogyakarta Hadapi Serangan Omicron

“Layanan baru PCR dilakukan menggunakan alat deteksi yang memiliki sistem ekstraksi otomatis,” ujarnya, dalam siaran pers, Jumat (18/2/2022).

Kemampuan alat untuk melakukan ekstraksi secara otomatis ini yang memungkinkan pemrosesan sampel berlangsung lebih cepat.

Biasanya ekstraksi dilakukan secara manual oleh petugas lab dan baru dimasukkan ke alat.

“Proses ini saja sudah menghabiskan waktu dua jam, tetapi dengan alat ini proses ekstraksi bisa dilakukan di dalam alat,” ucapnya.

Saat ini RSA UGM memiliki dua alat deteksi Covid-19 dengan sistem ekstraksi otomatis, yang masing-masing mampu memproses hingga 14 sampel dalam waktu 3,5 jam.

Penulis : Switzy Sabandar Editor : Fadhilah

Sumber : Kompas TV


TERBARU