> >

Seluruh Jenazah Korban Kecelakaan Bus Pariwisata di Bantul Langsung Diantar ke Rumah Duka

Peristiwa | 6 Februari 2022, 19:38 WIB
Bupati Bantul Abdul Halim Muslih di RSUD Panembahan Senopati. (Sumber: Tribun Jogja)

BANTUL, KOMPAS.TV - Seluruh jenazah korban kecelakaan bus pariwisata di Bukit Bego, Mangunan, Imogiri, Bantul, DIY langsung diantar ke rumah duka, Minggu (6/2/2022).

Diketahui hingga saat ini korban meninggal bus pariwisata yang mengalami kecelakaan sebanyak 13 orang.

Bupati Bantul Abdul Halim Muslih menjelaskan, terdapat 20 korban yang ditangani di RSUD Panembahan Senopati.

Baca Juga: Kesaksian Warga tentang Kecelakaan Bus di Imogiri Bantul: Penumpang Ada yang Terlempar Keluar

Dari 20 korban yang ada di RSUD Panembahan Senopati, terdapat 7 orang meninggal dunia, 4 mengalami luka berat, 2 luka sedang, dan 7 luka ringan.

Sementara korban meninggal yang ditangani RS PKU Muhammadiyah Bantul sebanyak 5 orang, dan RS Nurhidayah terdapat 1 orang.

Halim menegaskan seluruh korban akan diurus oleh pemerintah dan korban tewas diantar ke Sukoharjo malam ini.

Baca Juga: Dirlantas Polda DIY: Penyebab Kecelakaan Bus Pariwisata di Bantul Masih Diselidiki

“Pemerintah akan mengurus ini semua, bagi pasien meninggal akan kita antar malam ini juga bersama PMI dan relawan kemanusiaan Bantul ke Sukoharjo, di-support oleh Pemda DIY,” ujarnya dikutip dari TribunJogja, Minggu.

"Seluruh perawatan dibiayai oleh asuransi kecelakaan Jasa Raharja," lanjutnya.

Penulis : Danang Suryo Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Tribun Jogja


TERBARU