> >

Dikawal Brimob Bersenjata Laras Panjang, KPK Geledah Kantor Sekretariat IKA Musi Banyuasin

Peristiwa | 24 Oktober 2021, 06:35 WIB
Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menggeledah kantor sekretariat Ikatan Alumni Keluarga Musi Banyuasin di Jalan Talang Kerangga nomor 33, Kelurahan Bukit Kecil, Kecamatan Ilir Barat II, Palembang, Sumatera Selatan, Sabtu (23/10/2021). (Sumber: ANTARA/M Riezko Bima Elko)

MUSI BANYUASIN, KOMPAS.TV - Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menggeledah Kantor Sekretariat Ikatan Keluarga Alumni (IKA) Musi Banyuasin.

Penggeledahan yang dilakukan di Jalan Talang Kerangga Nomor 33, Kelurahan Bukit Kecil, Kecamatan Ilir Barat II, Palembang, Sumatera Selatan, itu berlangsung pada Sabtu (23/10/2021).

Baca Juga: MAKI: Dewas KPK Tidak Ada Gunanya, Bubarkan Saja

Berdasarkan informasi yang dihimpun di lokasi, penyidik KPK yang melakukan penggeledahan berjumlah lebih dari lima orang.

Sembari menggeledah di bagian luar kantor, penyidik mendapatkan pengawalan ketat dari personel Brimob Polda Sumsel berseragam lengkap dengan menyandang senjata laras panjang.

Penggeledahan berlangsung lebih kurang selama dua jam. Dimulai sejak pukul 13.00 WIB dan berakhir pukul 14.57 WIB.

Baca Juga: Dewas KPK Tak akan Proses Laporan Novel Baswedan soal Dugaan Pelanggaran Etik Lili Pintauli

Selama proses tersebut, penyidik tampak membawa tumpukan dokumen ke dalam dua dari delapan mobil pribadi yang ada di lokasi.

Ketua RT setempat bernama Bahdir Johan yang turut berada di lokasi kejadian perkara mengaku diminta hadir untuk mendampingi penyidik melakukan penggeledahan.

Kendati demikian, dirinya tidak mengetahui secara pasti perihal apa KPK melakukan penggeledahan di kantor yang diketahui sudah lama tidak ada aktivitas tersebut.

Penulis : Tito Dirhantoro Editor : Fadhilah

Sumber : Kompas TV


TERBARU