Terungkap! Kerangka Manusia Bersila di Pantai Parangkusumo Berjenis Kelamin Pria
Berita daerah | 22 September 2021, 14:10 WIB
JAKARTA, KOMPAS.TV – Misteri kerangka manusia bersila yang ditemukan di Pantai Parangkusumo, Bantul, Yogyakarta, Selasa (21/9/2021), mulai terungkap.
Berdasarkan identifikasi dari kepolisian dan tim medis, kerangka manusia bersila tersebut berjenis kelamin pria.
“Tadi hasil cek sama inafis, Polsek, dan Dokter Puskesmas, sementara sepertinya laki-laki. Tadi selanjutnya dibawa ke RS Bhayangkara,” kata Kapolsek Kretek Kompol S. Parmin, Rabu (22/9/2021).
Baca Juga: Misteri Penemuan Kerangka Manusia Bersila di Pantai Parangkusumo, Bikin Merinding
Berdasarkan kondisi kerangka yang ditemukan, pihaknya memperkirakan bahwa korban sudah meninggal setidaknya tiga bulan yang lalu.
Sayangnya, meski dugaan jenis kelamin dan perkiraan waktu kematian sudah berhasil dikumpulkan, polisi belum mengetahui identitas lengkap korban.
Pasalnya, polisi tidak mendapati identitas apa pun di lokasi penemuan kerangka manusia bersila tersebut.
“Belum ada sama sekali, masih abu-abu karena tidak ditemukan kartu identitas atau sebagainya di lokasi penemuan,” jelas Parmin.
Baca Juga: TNI AL Temukan Posisi Kerangka KMP Yunice yang Tenggelam di Gilimanuk
Penulis : Fiqih Rahmawati Editor : Fadhilah
Sumber : Kompas TV/Tribun Jogja