> >

Simak Daftar Lengkap Mal yang Mulai Beroperasi di Wilayah Jakarta

Update | 10 Agustus 2021, 16:32 WIB
Seorang pekerja membersihkan lantai di pusat perbelanjaan Senayan City, Jakarta Pusat, Selasa (9/6/2020). Sebanyak 80 Mal di Jakarta Dibuka Lagi, 2.702 Personel TNI/Polri Dikerahkan untuk Pengawasan. (Sumber: KOMPAS.com/GARRY LOTULUNG)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Pemerintah resmi memperpanjang pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) Level 4 di wilayah DKI Jakarta hingga 16 Agustus 2021 mendatang. 

Pada perpanjangan PPKM kali ini, ada relaksasi yaitu mal dan rumah ibadah diperbolehkan kembali beroperasi dengan kapasitas maksimal pengunjung 25 persen. 

Relaksasi ini berlaku di empat wilayah yakni DKI Jakarta, Surabaya, Semarang, dan Bandung.

Sejumlah mal atau pusat perbelanjaan di wilayah DKI Jakarta masih belum beroperasi pada hari ini.

Ketua Umum Asosiasi Pengelola Pusat Belanja Indonesia (APPBI) Alphonzus Wijaja mengatakan, hal ini karena sejumlah mal masih belum siap kembali buka.

"Masih ada yang sedang melakukan persiapan karena pemerintah baru mengumumkan secara resmi tadi malam," kata Alphonzus, Selasa (10/8/2021).

Baca Juga: Perpanjangan PPKM Level 4 di Jakarta, Mal dan Rumah Ibadah Boleh Beroperasi Kapasitas Maksimal 25%

Sementara itu, pemerintah, melalui Instruksi Menteri Dalam Negeri (Insmendagri) Nomor 30 tahun 2021, merilis sejumlah aturan terkait pengunjung mal, sebagai berikut:

  1. Mal atau pusat perbelanjaan diizinkan beroperasi dengan kapasitas pengunjung maksimal 25 persen.
  2. Jam operasional dimulai pada pukul 10.00 WIB hingga 20.00 WIB.
  3. Penduduk dengan usia di bawah 12 tahun dan di atas 70 tahun dilarang memasuki mal atau pusat perbelanjaan.
  4. Bioskop, tempat bermain anak-anak, dan tempat hiburan dalam mal atau pusat perbelanjaan ditutup.
  5. Pengunjung mal wajib menunjukkan bukti bahwa mereka telah mendapatkan vaksin Covid-19.

Baca Juga: Mal Sudah Boleh Dibuka, Simak Aturan Masuk Mal di Jakarta Selama Perpanjangan PPKM Level 4

Berikut daftar mal di DKI Jakarta yang sudah dibuka mulai hari ini, berdasarkan data APPBI:

Penulis : Hasya Nindita Editor : Purwanto

Sumber : Kompas TV


TERBARU