> >

Polsek Nimboran di Jayapura Ludes Dibakar Massa, Diduga Berawal dari Penembakan yang Tewaskan Warga

Peristiwa | 2 Agustus 2021, 21:52 WIB
Kantor Polsek Nimboran dibakar massa. (Sumber: Antara)

Baca Juga: Tawuran Antar Kelompok Terjadi di Pasar Manggis, Warung Warga Dibakar

Saat akan diamankan, kata Mathius mereka melakukan perlawanan dengan menyerang anggota Polsek Nimboran menggunakan linggis.

Anggota Polsek Nimboran berinisial Bripka PY yang berada di lokasi kemudian berupaya memberikan tembakan peringatan.

Namun, kata Mathius, peluru yang dilepaskan Bripka PY mengenai salah satu korban yang kemudian langsung dievakuasi ke RS Youwari, Doyo.

Baca Juga: Anggota Paskhas TNI AU Kritis Usai Diserang Warga yang Mengamuk Ditegur Saat Pesta Miras

Korban yang dilaporkan meninggal dunia, kata Mathius, membuat pihak keluarganya langsung menyerang dan melakukan pembakaran Mapolsek Nimboran.

Mathius menuturkan, tidak ada korban jiwa dati peristiwa pembakaran kantor Polsek Nimboran. Namun, seluruh bangunan dilaporkan ludes terbakar.

Sementara itu, dirinya bersama Kapolres Jayapura AKBP Fredrickus WA Maclarimboen, berencana akan mendatangi lokasi kejadian.

Baca Juga: Usai Serang Anggota Paskhas TNI AU hingga Kritis, Massa Bakar 32 Bangunan, Seorang Dilaporkan Tewas

Hal ini dilakukan untuk mengetahui secara pasti penyebab terjadinya peristiwa pembakaran tersebut.

"Selasa (3/8/2021) saya menjadwalkan ke Polsek Nimboran, " kata Mathius seraya mengaku belum mendapat identitas korban.

Penulis : Tito Dirhantoro Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas TV/Antara


TERBARU