> >

Aksi Teror di Yahukimo, 5 Warga Tewas Ditembak, Diduga Ulah KKB

Kriminal | 25 Juni 2021, 08:20 WIB
Salah satu sudut bentang alam di Kabupaten Yahukimo, Papua, Kamis (3/5/2012). (Sumber: Kompas.id)

Baca Juga: Pemasok Senjata untuk KKB DItangkap oleh Satgas Nemangkawi. Ditemukan Uang Rp 370 Juta

Ia pun menyatakan telah menginstruksikan Komandan Kodim (Dandim) Yahukimo Letkol (Inf) Chris Ireuw berkoordinasi dengan pihak kepolisian setempat untuk mengevakuasi jenazah para korban.

Pihaknya juga siap membantu kepolisian untuk mengevakuasi jenazah lima korban penyerangan KKB di Kampung Pingki.

Adapun, sebanyak 25 personel TNI dari Satgas 751 akan diterjunkan untuk menghadapi kelompok ini.

Secara terpisah, Kapolda Papua Irjen Pol Mathius Fakhiri mengatakan telah mendapatkan informasi tentang penyerangan warga di Distrik Seredala.

Namun, dirinya masih menunggu laporan kejadian yang selengkapnya dari Polres Yahukimo.

”Memang benar ada insiden tersebut. Akan tetapi, kami belum mengetahui berapa jumlah korban karena masih menunggu laporan dari Kapolres Yahukimo,” tuturnya.

Sebelumnya, KKB juga menyerang dua anggota TNI Angkatan Darat hingga gugur di sekitar area Bandar Udara Nop Goliat Deikai, Yahukimo, pada 18 Mei 2021.

Kedua korban adalah Prajurit Dua Ardi Yudi Ardianto dan Prajurit Kepala Muhammad Alif Nur.

Baca Juga: Pimpinan Media Daring Tewas Ditembak Orang Tak Dikenal

Penulis : Fransisca Natalia Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV


TERBARU