> >

Terkait Aksi Teror Bom Bunuh Diri di Makassar, 11 Terduga Teroris di Merauke Ditangkap Densus 88

Kriminal | 31 Mei 2021, 09:00 WIB
Ilustrasi Densus 88 (Sumber: Kompas.com)

MERAUKE, KOMPAS.TV - Sebelas terduga teroris ditangkap tim Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Mabes Polri di Merauke, Papua. 

Penangkapan itu berlangsung pada Jumat (28/5/2021) dan Minggu (30/5/2021). Masing-masing, di hari Jumat, Densus 88 menangkap sepuluh terduga teroris. Minggu, tim meringkus satu orang. 

Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Papua, Irjen Mathius D Fakhiri mengatakan, terduga teroris tersebut tergabung dalam Jamaah Ansharut Daulah (JAD). 

Kelompok tersebut diduga terkait dengan aksi pengeboman di Gereja Katedral Makassar pada 28 Maret 2021 lalu. 

Kata Fakhiri, kesebelas orang itu telah tinggal di Merauke selama beberapa tahun. 

"Yang bersangkutan sebelumnya ada di Merauke setelah itu dia kembali ke Makassar dan melakukan kegiatan bom bunuh diri," kata Fakhiri dikutip dari Kompas.com, Senin (31/5/2021).

Baca Juga: Densus 88 Tangkap 10 Teroris, Diduga Akan Serang Gereja di Merauke 

Selama di Merauke, lanjut Fakhiri, para terduga teroris menyamar menjadi beragam profesi. 

"Ada yang jadi buruh, ada yang jadi tukang, kebanyakan mereka terlibat kegiatan keagamaan," terangnya.

Sebelumnya, kata Fakhiri, kelompok tersebut sempat melakukan aksi pengeboman pada tahun 2019 di Merauke, tetapi gagal.

Penulis : Hedi Basri Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas TV


TERBARU





A PHP Error was encountered

Severity: Core Warning

Message: PHP Startup: Unable to load dynamic library 'newrelic.so' (tried: /usr/lib64/php/modules/newrelic.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so: cannot open shared object file: No such file or directory), /usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so: cannot open shared object file: No such file or directory))

Filename: Unknown

Line Number: 0

Backtrace: