Destinasi Wisata di Jabar Ada yang Buka, Pemprov Siapkan 15.000 Tes Cepat Antigen
Kesehatan | 11 Mei 2021, 08:11 WIB"Setelah lebaran kan ada pergerakan. Kalau sekarang larangan untuk mudik, tapi kami antisipasi. Disparbud Jabar dan Kabupaten/Kota sudah menyiapkan antisipasi yaitu 3T, testing - tracing - treatment. Salah satunya testing melalui tes secara acak apabila ada pengunjung ke destinasi wisata," jelas Dedi.
Selain itu, akan ada monitoring pembatasan jumlah pengunjung, jam operasional, penerapan protokol kesehatan di tempat-tempat ramai oleh Disparbud Jabar dan Disparbud Kabupaten/Kota di Jabar.
Dedi menjelaskan pihaknya juga telah bekerja sama dengan Jabar Digital Service terkait pendataan.
"Nanti setiap tempat wisata kami akan pasang secara digital perhitungan kapasitas. Misalnya kapasitasnya 500. Nanti ada pemberitahuaan di sini kapasitas sudah penuh. Anda tidak bisa datang ke tempat wisata itu," ucap Dedi.
Dedi berharap antisipasi yang sudah disusun secara komprehensif oleh Disparbud Jabar dan Kabupaten/Kota dapat mencegah terjadinya penyebaran Covid-19 saat Lebaran nanti, terutama di destinasi wisata.
Baca Juga: Ridwan Kamil: Mudik Lokal atau Mudik Lainnya Dilarang
Penulis : Isnaya Helmi Editor : Iman-Firdaus
Sumber : Kompas TV