> >

Bupati Nganjuk Kena OTT KPK, Khofifah Ingatkan Kepala Daerah dan ASN Jaga Pemerintahan Bersih

Hukum | 10 Mei 2021, 19:18 WIB
Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa (Sumber: KOMPAS.COM/A. FAIZAL)

Ruang Disegel

Usai OTT Bupati Nganjuk, ruang subbidang mutasi yang berada di utara Pendopo Pemkab Nganjuk disegel dengan garis polisi oleh Direktorat Tindak Pidana Korupsi Badan Reserse Kriminal Polri (Dit Tipidkor Bareskrim Polri).

Dari keterangan petugas Perlindungan Masyarakat (Linmas) yang bertugas, ada tiga mobil yang datang dan masuk ke Ruang Sub Bidang Mutasi Pemkab Nganjuk.

Namun hingga saat ini belum diketahui barang bukti apa saja yang diamankan dan alasan penyegelan itu. 

“Kayaknya tiga tadi, keluarnya tiga mobil,” kata petugas yang tak mau disebutkan namanya itu, Senin (10/5/2021) dini hari.

Menurut pengamatannya, rombongan yang datang mengendarai mobil berwarna hitam. Namun dia tidak bisa memastikan identitas mobil tersebut. “Wah enggak tahu ya,” ujar petugas Linmas itu saat ditanya apakah rombongan itu dari Dit Tipidkor Bareskrim Polri atau KPK.

Baca Juga: Giliran Khofifah Promosikan Bipang Jangkar: Halal, Selalu Disuguhkan Saat Pengajian

 

Penulis : Fadhilah Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas TV


TERBARU