> >

Mengenaskan, Sekeluarga Tewas Kesetrum Jebakan Tikus di Bojonegoro

Peristiwa | 12 Oktober 2020, 14:13 WIB
Para korban yang masih satu keluarga itu ditemukan meninggal dunia tergeletak di sawah miliknya di Desa Tambahrejo, Kecamatan Kanor, Kabupaten Bojonegoro, Senin (12/10/2020).  (Sumber: Tribunnews)

BOJONEGORO, KOMPAS.TV - Warga Desa Tambahrejo, Kecamatan Kanor, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur, digegerkan dengan ditemukannya satu keluarga tewas di sawah miliknya, Senin (12/10/2020), pukul 06.00 WIB.

Korban yang diketahui berjumlah empat orang tersebut yaitu Parno (suami, 55), Reswati (istri, 50), Jayadi (anak, 32) dan Arifin (anak, 21).

Peristiwa tersebut dibenarkan Kapolsek Kanor, Iptu Hadi Waluyo.

Baca Juga: Empat Orang Sekeluarga Ditemukan Tewas di Dalam Rumahnya

Kejadian bermula pada Minggu malam. Sekira sehabis Isya, Parno dan Jayadi pamit ke istrinya akan mengairi tanaman cabai miliknya. Namun, hingga pukul 22.00 WIB keduanya tak kunjung kembali.

Ternyata ayah dan anak ini sudah tersetrum kabel penerangan yang jatuh di tanah, kabel tidak ada lapisan kulitnya.

"Saat itu korban melintasi jalan yang ada kabel telanjang, lalu tersetrum. Kabel itu untuk jebakan tikus," kata Hadi Waluyo, dikutip dari Tribunnews.com.

Mengetahui suaminya tak pulang hingga larut malam, lanjut Hadi, Reswati bersama Arifin mendatangi lokasi sawah.

Namun, ibu dan anak yang tidak mengetahui kondisi medan itu juga mengalami nasib nahas.

Mereka akhirnya ikut meninggal karena tersengat listrik yang terjatuh di tanah.

Ibu dan anak ini juga tersetrum kabel penerangan yang juga sebagai penangkal hama tikus.

"Jadi empat orang yang masih satu keluarga ini meninggal di lokasi yang sama, ada luka bakar di dada, kaki dan tangan akibat tersetrum," ungkap Kapolsek.

Baca Juga: Pembunuh Sekeluarga Ditangkap 3 Jam Setelah Olah TKP

Sementara itu saksi mata di lokasi, Katijan (60), saat itu dia hendak berangkat ke sawah untuk mengalir tanaman sebagaimana aktivitas biasanya.

Namun, tiba-tiba dia dikejutkan dengan temuan orang yang tergeletak di sawah.

Dia pun terkaget hingga berteriak minta tolong ke warga lainnya.

"Saya kaget mengetahui ada empat mayat tergeletak, lalu minta tolong ke warga kemudian lapor polisi," pungkasnya.

Kini jenazah keempat orang yang masih satu keluarga itu telah diantar ke rumah duka, keluarga korban lainnya menerima kejadian tersebut murni kesetrum.

Baca Juga: Bocah 9 Tahun Lawan Pemerkosa Ibunya, Berakhir Tewas dengan Luka Bacok

 

Penulis : fadhilah

Sumber : Kompas TV


TERBARU