> >

Jadwal Libur Sekolah Semester Ganjil 2024 untuk TK hingga SMA di Provinsi Jawa Barat

Sekolah | 2 Desember 2024, 18:49 WIB
Ilustrasi. Para siswa bercanda saat makan bersama dalam uji coba makan bergizi gratis di SDN Sentul 02 Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Selasa (23/7/2024). (Sumber: KOMPAS/FAKHRI FADLURROHMAN)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat resmi menetapkan jadwal libur sekolah Desember 2024 melalui Surat Keputusan Kepala Dinas Pendidikan Nomor 21808/PK.02.01.05/Sekre. 

Jadwal ini berlaku untuk seluruh jenjang pendidikan, mulai dari TK hingga SMA, sesuai Kalender Pendidikan Tahun Ajaran 2024/2025.

Penilaian sumatif akhir semester ganjil dijadwalkan berlangsung mulai tanggal 2 hingga 14 Desember 2024.

Seluruh siswa diharapkan mengikuti ujian sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan oleh masing-masing sekolah.

Hasil belajar siswa selama semester ganjil akan dibagikan pada tanggal 20 Desember 2024 untuk sekolah yang menerapkan lima hari belajar dalam seminggu, dan pada 21 Desember 2024 untuk sekolah dengan enam hari belajar.

Orang tua atau wali murid diundang untuk menerima laporan rapor secara langsung.

Baca Juga: Rapat Perdana di Komisi I DPR, Menlu Sugiono Beberkan Visi Politik Luar Negeri Presiden Prabowo

Berdasarkan kalender tersebut, berikut adalah jadwal libur sekolah untuk jenjang TK hingga SMA pada Desember 2024:

Penilaian Sumatif Akhir Semester Ganjil:

  • Tanggal: 2–14 Desember 2024

Keterangan: Seluruh siswa akan mengikuti penilaian sumatif akhir semester sesuai jadwal yang ditetapkan oleh masing-masing sekolah.

Penulis : Kiki Luqman Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Kompas TV


TERBARU