> >

Pendaftaran Sekolah Kedinasan STAN 2024 Dibuka Bulan Ini, Seleksi Pakai Nilai UTBK SNBT

Kampus | 9 Mei 2024, 14:28 WIB
Pendaftaran mahasiswa baru PKN STAN 2024 dibuka Mei. (Sumber: Kompas.com)

"Walaupun salah satu syarat administratif pada SPMB PKN STAN tahun 2024 telah diputuskan akan menggunakan nilai UTBK-SNBT, namun pengumuman SPMB PKN STAN tahun 2024 baru akan diterbitkan bersamaan dengan pengumuman Pendaftaran dan Seleksi Sekolah Kedinasan tahun 2024 yang akan dikeluarkan oleh Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kementerian PAN-RB)," bunyi siaran pers PKN STAN dikutip dari laman pknstan.ac.id.

Baca Juga: Pendaftaran SMMPTN Barat 2024 Dibuka, Ini Syarat, Tata Cara, Biaya dan Jadwalnya

Pengumuman SPMB PKN STAN dapat diakses melalui website Kementerian Keuangan (www.kemenkeu.go.id), website Badan Pendidikan dan Pelatihan Keuangan (bppk.kemenkeu.go.id) atau website PKN STAN (pknstan.ac.id).

Seluruh proses SPMB PKN STAN 2024 disebut akan diselenggarakan secara transparan dengan menjunjung tinggi nilai integritas.

Segala biaya yang timbul saat seleksi masuk akan ditentukan dalam pengumuman mengenai SPMB PKN STAN dengan berpedoman pada ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

PKN STAN tidak bekerja sama atau berafiliasi dengan lembaga bimbingan belajar mana pun, tidak menyelenggarakan try-out/sejenisnya, dan tidak menerbitkan pembahasan soal.

 

Penulis : Dian Nita Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Kompas TV


TERBARU