> >

Jadwal dan Cara Daftar Sekolah Kedinasan IPDN 2024, Lulusan Paket C Bisa Mendaftar

Kampus | 8 Mei 2024, 19:18 WIB
Para peserta sekolah kedinasan Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN). (Sumber: ipdn.ac.id)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) telah mengumumkan rencana seleksi penerimaan calon praja (SPCP) pada 2024.

Hal tersebut diumumkan IPDN melalui akun Instagram resminya @humasipdn.id pada Selasa (7/5/2024).

Pihak IPDN mengatakan, rencana jadwal pendaftaran calon praja tahun ini didasarkan pada Surat Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan-RB) Nomor B/1977/M.SM.01.00/2024.

Kepala Bagian Hubungan Masyarakat IPDN La Ode Alam Jaya mengatakan, jadwal pendaftaran IPDN 2024 yang dipublikasikan di Instagram masih berupa rencana.
 
IPDN akan mengumumkan jadwal pasti yang resmi mengenai jadwal pendaftaran SPCP melalui laman www.spcp.ipdn.ac.id.

“Nanti jika sudah fix akan di-publish di website resmi Seleksi Penerimaan Calon Praja (SPCP),” kata La Ode.

“Data tersebut (rencana jadwal pendaftaran IPDN 2024) kami dapat langsung dari Kemenpan-RB,” ujarnya dikutip dari Kompas.com, Rabu (8/5).

Baca Juga: KAI Wisata Buka Lowongan Kerja Customer Service Penempatan Yogyakarta, Begini Syaratnya

Dibukanya pendaftaran IPDN 2024 sesuai dengan pengumuman pendaftaran sekolah kedinasan yang disampaikan Menpan-RB Abdullah Azwar Anas di Gedung Kementerian Komunikasi dan Informatika, Jakarta pada Jumat (3/5/2024).

Diketahui, Pemerintah mengalokasikan formasi sekolah kedinasan pada 2024 sebanyak 3.445 mahasiswa.

IPDN mendapat alokasi sebanyak 721 formasi.

Penulis : Kiki Luqman Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Kompas TV, Kompas.com


TERBARU